Puluhan PNS Telat, Bupati Konut Murka

  • Bagikan
KOLAKAPOS, Wanggudu--Masih tentang Konawe Utara dan pegawai malasnya. Kali ini bupati Ruksamin menyaksikan sendiri bagaimana malasnya aparat yang ia pimpin. Saat apel gabungan Senin (10/10), lebih dari 50 PNS telat hadir. Parahnya, meski datang telat, mereka masih berjalan santai tanpa beban. Hal itu langsung memantik emosi bupati. Ia memerintahkan PNS yang telat membuat barisan sendiri, tidak menggabung ke rekannya yang hadir tepat waktu. "Saya perintahkan kepada Pak Sekda untuk mencatat semua PNS yang terlambat datang saat apel hari ini dan saya tidak mau lagi ada PNS yang datang ke ruangan saya meng‎adu atau memberikan alasan kenapa bisa terlambat," ketusnya. Bupati menjelaskan, apel gabungan yang dilaksanakan itu merupakan realisasi dari hasil inspeksi mendadak yang telah beberapa kali dilakukan. Sayangnya, meski sudah beberapa kali memberikan teguran kepada para PNS malas saat melakukan Sidak, kemarin pun hasilnya masih sama. "Sekarang bisa kita lihat, kehadiran pegawai di Konawe Utara tidak cukup 50 persen," ungkapnya. Ketua partai Bulan Bintang DPD Sultra ini mengatakan ia tidak akan segan mengambil tindakan tegas untuk memperbaiki mentalitas PNS di Konut. Saat itu, ia tidak akan mau mendengar lagi ada PNS yang unjuk diri sebagai pendukungnya saat Pilkada. "Sudah tidak ada lagi istilah seperti itu. Sekarang kita lihat kondisi saat ini," kata Ruksamin dengan nada kesal. "Kalau begini kondisinya terus menerus, bagaimana caranya PNS dapat memberikan pelayanan yang maksimal terhadap masyarakat Konawe Utara," tegasnya. (k7/b)
  • Bagikan

Exit mobile version