Bappeda Tajamkan Program di 2018
KOLAKAPOS, Mamuju Utara--Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Mamuju Utara (Matra) melaksanakan rapat koordinasi penajaman program. Hal itu bertujuan, guna persiapan dan meningkatkan kinerja Sumber Daya Manusia (SDM) bagi para staf di lingkup Bappeda. Sekretaris Bappeda Kabupaten Matra, Arhamuddin SE menjelaskan, pemerintah dalam hal ini Bappeda di awal tahun 2017 terus berupaya menyusun program sesuai tahapan menuju musyawarah pembangunan (Musrembang) ditingkat desa, kecamatan, kabupaten hingga provinsi. “Kita lakukan persiapan sejak awal sebelum masuk pada jadwal kegiatan. Selain itu, harus dibangun komunikasi dan komitmen bersama tentang tugas pokok masing-masing terkait dengan proses pada tahapan perencanaan dan penganggaran. Bahkan, Bupati Matra langsung merespon dan menandatangani surat untuk perencanaan di tahun 2018,”jelas Arhamuddin. Arhamuddin menambahkan, Bappeda sendiri diharapkan agar bisa membangun komunikasi yang baik dengan kelembagaan lainnya. Selain itu, telah didiskusikan juga tentang bagaimana pola-pola yang akan kita bangun. “Tentu kita sudah tahu bahwa terjadi perubahan kelembagaan, saya berharap dengan kepala bidang, sekretaris Bappeda harus bisa membangun komunikasi yang baik dan pembagian tugas. Selain tugas pokok, fungsi dan tugas-tugas lain juga difokuskan terhadap pencapaian prioritas pembangunan daerah,” timpalnya.(bkm/fajar)