Satlantas Polres Kolaka Bagi Bunga

  • Bagikan
KOLAKAPOS, Kolaka--Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Kolaka menggelar operasi Simpatik di kilo meter 2, kelurahan Laloeha, kecamatan Kolaka, Sulawesi Tenggara, pada Jumat pagi (3/3). Meski tidak ada surat tilang yang dikeluarkan, namun polisi membagi bunga kepada sejumlah pengendara, yang melintas di pertigaan SPBU kilo meter 2 Kolaka. Kasat Lantas Polres Kolaka, AKP Syamsul Bahri mengatakan, pemberian bunga kepada sejumlah pengendara yang melintas, selain untuk menarik simpatik pengendara, juga sebagai wujud apresiasi Satlantas Polres Kolaka, bagi pengendara yang dinilai tertib berlalulintas. "Olehnya itu, kami berterima kasih kepada masyarakat Kolaka, khusunya kepada pengedara, yang selalu patuh dan tertib dalam berkendara," ungkapnya saat ditemui di lokasi operasi Simpatik. Syamsul mengklaim, operasi Simpatik yang berlangsung sejak Rabu (1/3) hingga Selasa (21/3), kesadaran masyarakat untuk tertib berlalulintas semakin meningkat, tanpa harus diberikan surat peringatan atau tilang. "Dalam operasi Simpatik, kami terus mengingatkan kepada pengendara untuk selalu tertib dalam berlalulintas," ujarnya. Sementara itu, salah seorang pengendara roda empat, Vinny yang melintas di lokasi operasi Simpatik, mengaku terkejut saat diberi bunga oleh polwan cantik, dari Satlantas Polres Kolaka. "Kalau edukasinya agar masyarakat selalu tertib berlalulintas saat berkendara, saya rasa dengan memberikan bunga kepada pengendara cukup berkesan, tanpa harus mengeluarkan surat tilang. Sebab mendapat bunga dari anggota Satlantas Polres Kolaka, jauh lebih terkesan dari pada mendapat surat tilang," tandasnya sembari melempar senyum kepada awak media ini. Senada hal itu juga disampaikan oleh Sabir, seorang pengendara roda empat mengatakan, operasi Simpatik yang dilakukan oleh Satlantas Polres Kolaka, dinilai sangat humanis dan santun, karena memberikan pemahaman kepada pengendara, untuk selalu tertib dalam berlalulintas. "Kesannya baik dan cara penyampaiannya kepada pengendara untuk selalu tertib berlalulintas sangat bagus, pengendara diberi bunga dan mendapat hiburan dari Badut Lalulintas yang menari-nari," tandasnya. (cr1/b)
  • Bagikan

Exit mobile version