Laode Fitrah Dimakamkan di TPU Warangga

  • Bagikan
KOLAKAPOS, Raha--Laode Fitrah salah seorang korban yang meninggal di puncak gunung Mekongga kabupaten Kolaka Utara beberapa waktu lalu, akhirnya dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Warangga kota Raha kabupaten Muna Kamis (16/3) sekitar 13.30 wita. Dalam proses pemakaman, pria pkelahiran 1994 dari kelompok Mahasiswa Pecinta Alam (Mapala) Navernos Universitas Haluoleo (UHO) tersebut, diwarnai isak tangis keluarga dan sanak saudara serta sahabat. Adik almarhum, Laode Muhammad Fadli mengatakan, dirinya bersama dengan kedua orang tuanya Laode Taufik dan Sitinurbaya sangat terkejut pasca mendengar kematian saudaranya di puncak gunung Mekongga, Kolaka Utara. Sebab, sepengetahuan mereka, almarhum Laode Fitrah sudah tidak bergabung lagi dengan organisasi Novernos. "Keluarga sudah melarang almarhum masuk organisasi itu dan sepengatahun keluarga dia (alm. Laode Fitrah) sudah tidak ikut lagi. Tapi, dia masuk secara sembunyi-sembunyi," jelas Fadli pada Kolaka Pos saat di temui dirumah duka jalan Laode Pulu kelurahan Laende kecamatan Katobu kota Raha. Ia mengungkapkan, dimata keluarga dan sahabatnya, almarhum Laode Fitrah dikenal sangat baik dan rasa solidaritasnya sangat tinggi serta pekerja keras. " almarhum tidak pernah mengeluh, penyabar, suka menolong dan pekerja keras," ucapnya. Fadli menuturkan, tidak ada tanda-tanda jika kakak ke empatnya itu akan meninggalkannya dalam menaklukan puncak gunung Mekongga. "Almarhum sangat tertutup dengan keluarga. Hanya pada saat libur semester lima, sekitar pertengahan bulan dua lalu, almarhum sempat menyuruh bapak untuk membelikan semen dengan berkata Pak, cepat-cepat beli semen biar cepat saya pergi," kata Fadli menirukan ucapan kakaknya. (m1)
  • Bagikan

Exit mobile version