Baliho Rusda Pakai Nasdem dan Demokrat
KOLAKAPOS, Kendari--Ada yang aneh dengan baliho bupati Kolaka Utara, Rusda Mahmud belakangan ini. Selain sudah tidak sendiri, dengan menggandeng mantan bupati Buton Safei Kahar, balihonya juga sudah "berwarna". Ya, baliho Rusda Mahmud sudah mengusung lambang partai Nasdem dan Demokrat.
Terkesan aneh, karena kedua pertai tersebut belum membuka penjaringan untuk bakal calon gubernur Sultra. Apalagi baik Rusda maupun Safei, keduanya bukan kader Nasdem. Rusda selama ini bergabung ke Demokrat sedangkan Safei "berdarah" Golkar.
Ketua Tim Relawan Rusda Mahmud, Sukriyaman Darwis membenarkan baliho Rusda bergambar partai merupakan karya mereka. Meski belum dipastikan bakal menggunakan kedua partai tersebut, namun mereka sudah mendapat izin untuk mempromosikan diri menggunakan logo partai. "Di baliho tersebut ada logo partai Demokrat dan Nasdem, itu dipasang karna sudah ada izin dari partai kami didukung," katanya, Selasa (21/3).
Izin untuk bersosialisasi dengan logo masing-masing partai itu terangnya diperoleh mulai dari tingkat provinsi hingga pusat.
Meski demikian, Sukriyaman juga mengakui izin yang diberikan tidak menjadikan serta merta kedua partai berafiliasi dengan Rusda Mahmud. Sebab saat ini Rusda masih sebatas menjalin komunikasi dengan masing-masing kedua partai tersebut. Apalagi ia mengakui juga saat ini partai belum membuka jalur penjaringan secara resmi. "Kami mendapat izin dari DPP dan DPW kedua partai tersebut. Namun kami belum mengklaim bahwa pak Rusda yang berpasangan dengan pak Safei benar-benar didukung, karna belum ada jalur resmi dari partai," sebutnya.
Sementara itu ketua DPW partai Nasdem Sultra, Tony Herbiasyah saat dikonfirmasi membenarkan telah memberi izin sosialisasi menggunakan nasdem kepada Rusda Mahmud. "Ok (Nasdem memberikan izin kepada Rusda Mahmud dan Safei Kahar, red)," singkatnya saat dihubungi Kolaka Pos melalui pesan WhatsApp. (k1/b)