DWP Konsel Salurkan Sembako di Ponpes

  • Bagikan
KOLAKAPOS, Andoolo--Dharma Wanita Persatuan (DWP) SKPD lingkup Pemkab Konsel, menggelar anjangsana dengan mengunjungi sejumlah Pesantren di wilayah Konsel, Senin (12/6) lalu. Pesantren tersebut diantaranya, Pesantren Alwatonia Desa Telutu Jaya, Kecamatan Tinanggea, Pesantren Majemual Muhajirin Desa Raha Menda, Kecamatan Buke dan Pesantren Darul Umum Desa Mataupe, Kecamatan Andoolo Barat. Anjangsana yang dipimpin langsung oleh Ketua DWP Ariaty Sharif bersama anggota DWP lainnya menjelaskan, kunjungan tersebut merupakan salah satu rangkaian program DWP Konsel sebagai bentuk kepedulian dan perhatian DWP kepada Pondok Pesantren (Ponpes). "Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali persaudaraan antara DWP beserta rombongan dengan masyarakat wilayah kunjungan," terangnya. Dalam Anjangsana ini, Ketua DWP Konsel menyerahkan sejumlah bantuan berupa sembako. Pihaknya berharap bantuan tersebut dapat bermanfaat dan mendapat berkah di bulan yang penuh rahmat ini. "Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian kami, jangan dilihat besar kecilnya dan semoga bermanfaat untuk Pesantren-pesantren yang telah kami bantu," ungkap Ariaty Sharif. Sementara itu, Pimpinan Pesantren Alwatonia Lailansinowu mengungkapkan, pihaknya sangat berterima kasih kepada ketua DWP yang telah memberikan bantuannya. "Kami akan selalu mendoakan agar rezekinya diperbanyak, diberi kesehatan dan umur panjang," imbuhnya. (k5)
  • Bagikan

Exit mobile version