PMII Muna Dukung Pemerintah Bubarkan HTI
KOLAKAPOS, Raha--Puluhan pemuda yang tergabung dalam barisan Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) di Muna, mengelar aksi damai untuk mendukung langkah pemerintah dalam melakukan pembubaran, terhadap organisasi masyarakat (ormas) Hizbut Tahrir Indonesia (HTI). Aksi tersebut digelar di halaman kantor Bupati Muna dan DPRD Muna, Senin siang (24/7).
Koordinator lapangan, Safaruni mengatakan, HTI sebagai Ormas berbadan hukum, namun Ormas tersebut tidak melaksanakan peran positif untuk mengambil bagian dalam proses pembangunan guna mencapai tujuan nasional. Bahkan kata dia, aktifitas yang dilakukan HTI dinilai telah menimbulkan benturan dikalangan masyarakat.
Hal tersebut dapat mengancam keamanan dan ketertiban masyarakat serta membahayakan keutuhan NKRI. "Mereka yang beridiologi, menegakan Khilafah saya pastikan akan berlindung di "keteak" demokrasi. Jadi, saya harapkan komitmen bersama untuk mendukung pembubaran HTI, yang merupakan Ormas separatis yang mengancam kedaulatan bangsa dan negara," pinta Safaruni.
Pantauan Kolaka Pos Senin siang itu, aksi damai mendukung pembubaran HTI tersebut berjalan damai, terlihat pula puluhan aparat kepolisian dari Polres Muna dan Sat Pol PP Pemda Muna berjaga mengamankan para demonstran. (m1/b)