Pemkab Mubar Belum Siapkan Anggaran Perbaikan Jalan Lingkar

  • Bagikan
KOLAKAPOS, Laworo --Warga Muna Barat (Mubar) yang biasa menggunakan jalan lingkar atau ring road tampaknya harus banyak bersabar. Pasalnya, tahun ini Pemkab Mubar belum ada anggaran yang diporsikan khusus guna memperbaiki jalan yang berdebu saat musim kemarau dan berlumpur saat musim hujan yang panjangnya mencapai puluhan kilo meter itu. Kepastian tidak dianggarkan jalan yang melewati beberapa desa itu, disampaikan langsung oleh Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Muna Barat Karimin, saat wartawan kerkunjung di ruang kerjanya belum lama ini. Ia mengatakan, jalan ring road ataw jalan lingkar pada 2017 ini belum akan dilakukan pekerjaan. "Nanti 2018 baru diusulkan untuk dikerja," katanya kepada beberapa rekan media. Jalan lingkar itu katanya, pada 2018 rencananya akan dikerjakan sebanyak delapan paket untuk ditingkatkan. "Ada peluang pengaspalannya menggunakan hotmiks. Tapi untuk jelasnya, kita akan lihat kondisi anggarannya terlebih dahulu pada saat rapat di Manado nanti yang akan berlangsung pada September ini. Sebab saat rapat nanti, kita sudah bisa tau berapa besaran anggarannya," jelasnya. Untuk diketahui, pembangunan ring road Laworo sepanjang sekitar 30 kilometer menelan anggaran lebih dari Rp10 miliar bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2015 dan dikembangkan lagi pekerjaanya pada 2016. Konon kabarnya, anggaran yang digelontorkan ketika itu mencapai miliaran rupiah. Jalan lingkar tersebut melalui, Desa Lafinde Kecamatan Barangka, Desa Nihi, Desa Maperaha, Desa Waokuni, Desa Wakoila Kecamatan Sawerigadi, Desa Guali, Desa Lakawoghe Kecamatan Kusambi dan Desa Waturempe Kecamatan Tikep. (ing)
  • Bagikan

Exit mobile version