Tiga Parpol Mendaftar di KPU Konawe

  • Bagikan
KOLAKAPOS, Unaaha--Setelah melakukan konsultasi, Dewan Pimpinan Cabang ( DPC ) Partai Gerakan Indonesia Raya ( Gerindra ) Kabupaten Konawe, Senin (16/10) kembali menyambangi Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Konawe. Kehadiran ketua DPC Gerindra Kabupaten Konawe, Wahyu Ade Pratama Imran yang didampingi Sekretaris DPC, Denny Simanungkalit beserta rombongan tiba di kantor KPU Konawe sekitar pukul 11: 00 Wita untuk mendaftaran partai gerindra sebagai partai peserta pemilu nanti. Kehadiran ketua DPC dan PAC Partai Gerindra diterima langsung oleh empat Komisioner KPU Konawe antaranya Ketua KPUD, Sarmadan dan anggota KPU, Abd Hasim, Ulil Amrin dan Muh Azwar. Usai diterima, pengurus partai Gerindra memberikan berkas persyaratan calon peserta pemilu dan langsung di verifikasi di ruangan Sistem Informasi Partai Politik oleh panitia pemeriksa. Ketua DPC Gerindra Konawe, melalui Ketua Bidang OKK Gerindra selaku LO, Jemi S Imran,  kepada media mengatakan bahwa kehadirannya di kantor KPU Konawe untuk mendaftarkan partai gerindra sebagai peserta pemilu tahun 2019 yang akan datang dan dari pemeriksan pihak KPUD, Partai Gerindra dinyatakan lengkap persaratan. " Kami datang ke kantor KPU Konawe untuk mendaftarkan partai kami ( Gerindra Red ) secara resmi sebagai peserta pemilu tahun 2019. Alhamdulillah dinyatakan lengkap untuk selanjutnya akan dilakukan verifikasi faktual oleh KPU Konawe," ungkap Jemi. Usai partai Gerindra melakukan pendaftara, Partai Amanat Nasional (PAN) juga hadir untuk mendaftarkan partainya, dari hasil pemerikasaan pihak KPUD, PAN dinyatakan lengakap hal ini di ungkapkan ketua DPD PAN Konawe Gusli Topan Sabara. " Iya Lengkap dan di terima," singkat Gusli kepada media. Hal yang sama di ungkapkan DPC  partai Golongan Karya, Ginal Sambari, yang juga melakukan pendaftaran peserta pemilihan umum 2019 mendatang. " Diterima, (berkas Red) singkat Ginal.(m4/b)
  • Bagikan