Sukarman : Nelayan Sulit Dapat BBM
KOLAKAPOS, Kendari--Ketua Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Sukarman AK mengatakan saat ini nelayan sulit mendapatkan bahan bakar minyak (BBM) jenis solar bersubsidi di daerah itu.
"Sudah banyak nelayan khususnya Kota Kendari yang mengeluh kepada kami terkait sulitnya mendapatkan BBM jenis solar bersubsidi, sehingga mereka jarang lagi melaut untuk mencari ikan," kata Sukarman di Kendari, Selasa.
Sukarman mengatakan, bukan hanya BBM jenis solar yang sulit untuk di dapatkan masyarakat nelayan, tetapi juga BBM jenis Premium atau bensin.
"Kasihan nelayan di yang selama ini mata pencariannya hanya melaut untuk menangkap ikan terkendala dengan langkanya BBM jenis solar tersebut," katanya.
Dengan jarangnya nelayan melaut untuk menangkap ikan katanya, maka akan berdampak pada kenaikan harga ikan di pasar.
Ia meminta kepada Pemprov dan Pemerintah Kota Kendari serta pihak terkait untuk bersama-sama mencari apa faktor yang mempengaruhi sehingga BBM jenis solar ini langka.
"Kita harus bersama-sama menyelesaikan masalah ini sehingga para nelayan bisa beraktivitas seperti biasanya," katanya. (p/hen)