Meriahkan HUT Konsel ke-15, Sekda Konsel Ikut Bola Gotong
KOLAKAPOS, Andoolo--Dalam rangka HUT Kabupaten Konsel ke-15, Pemerintah Daerah melaksanaan beberapa kegiatan olah raga dan seni, diantaranya olah raga bola volly dan bola gotong putra. Kedua olah raga tersebut dikuti langsung oleh Sekretaris Daerah Ir. H. Sjarif sajang.
Bertindak sebagai ketua tim, Sjarif Sajang tampil mengenakan daster terlihat seperti ibu-ibu pihaknya juga memotivasi anggota tim bola gotong untuk meraih kemenangan.
Dikatakan Sjarif, kegiatan olahraga dan seni ini dilaksanakan untuk memeriahkan HUT Konsel ke-15 yang diikuti oleh seluruh OPD se Konsel.
"Kita mengharapkan, agar setiap pimpinan OPD harus mengikuti dan terlibat langsung dalam kegiatan olah raga, seperti bola gotong bagi putra dan putri, dimana putra memakai pakaian daster, sehingga kemeriahan HUT Konsel ke-15 dapat dirasakan masyarakat," harapnya.
Lanjutnya, Konsel memiliki sarana dan prasarana olah raga yang memadai, untuk melaksanakan berbagai iven olah raga. Jadi tidak ada alasan OPD untuk tidak terlibat langsung didalamnya.
"Saya saja ikut berpartisipasi, untuk meriahkan HUT Konsel dan saya senang bisa terlibat langsung dalam kegiatan ini," tegasnya.
Dalam pertandingan bola gotong tersebut tim Sekretariat Daerah main pertama melawan tim dari Dinas Pendapatan dan Retribusi Daerah dimana Setda menang dengan WO, kemudian dilanjutkan permainan melawan Kesbang yang juga menang Wo melawan Badan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana.
Dari hasil pertandingan tersebut tim Setda Konsel, menang atas tim Kesbang. (K5/b)