1.628.320 Jiwa DPT Sultra

  • Bagikan
KOLAKAPOS, Kendari--Ketua KPU Sultra, Hidayatullah, di Kendari, Kamis, mengatakan jumlah DPT tersebut terdiri pemilih laki-laki sebanyak 812.966 orang dan pemilih perempuan sebanyak 815.324 orang sehingga totalnya 1. 628.320 orang. "DPT tersebut tersebar pada 4.909 tempat pemungutan suara (TPS), di 17 kabupaten kota, 212 kecamatan atau 2.264 desa/kelurahan," katanya. Ia mengatakan, DPT tersebut merupakan hasil perbaikan dari daftar pemilih sementara (DPS) sehingga di beberapa daerah ada yang bertambah dari DPS dan ada yang berkurang dari DPS. Pilkada Gubernur Sultra diikuti tiga pasangan calon, yakni nomor urut satu Ali Mazi-Lukman Abunawas diusung Partai Demokrat (tiga kursi) dan Partai Golkar (tujuh kursi), total 10 kursi di DPRD Sultra. Nomor urut dua pasangan Asrun-Hugua diusung PAN (sembilan kursi), PDIP (lima kursi), PKS (lima kursi), Hanura (tiga kursi), dan Gerindra (empat kursi), total 26 kursi di DPRD Sultra. Nomor urut tiga pasangan Rusda Mahmud-Sjafei Kahar diusung Demokrat (enam kursi), PPP (dua kursi) dan PKB (satu kursi), total sembilan kursi di DPRD Sultra. (p/hen)
  • Bagikan

Exit mobile version