Pemdes Tadaumera Apresiasi Program Mahasiswa KKN USN Kolaka

  • Bagikan
Usai menggelar Seminar Desa, mahasiswa KKN USN Kolaka foto bersama dengan aparat Desa Tadaumera, Senin (13/8) Foto : Istimewa/ Kolaka Pos

KOLAKAPOS, Lasusua -- Aparat pemerintah desa (Pemdes) Tadaumera, kecamatan Ngapa, kabupaten Kolaka Utara (Kolut) merespon positif kehadiran mahasiswa peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Sembilanbelas November (USN) Kolaka di wilayahnya. Hal ini disampaikan langsung oleh Kepala Desa (Kades) Tadaumera, Ahmad Yani pada acara Deminar Desa/Seminar Program Kerja Mahasiswa KKN USN Angkatan V Tahun 2018 yang berlangsung di balai desa setempat, Senin (13/8) pagi.

Ahmad Yani mengungkapkan, kedatangan mahasiswa KKN USN Kolaka di desanya merupakan sesuatu hal yang berharga dan perlu diapresiasi. Pasalnya, dengan adanya para mahasiswa KNN tersebut diharapkan dapat membantu kemajuan dan peningkatan pembangunan di desanya. “Kami sangat berterima kasih atas kedatangan adik-adik mahasiswa di desa ini. Tentunya dengan adanya mahasiswa KKN dari USN Kolaka akan sangat banyak membantu dalam kemajuan dan peningkatan pembangunan di daerah ini. Saya atas nama pemerintah desa sangat merespon dan mendukung terhadap upaya-upaya yang akan dilakukan mahasiswa selama berada di desa ini," ujarnya.

Ia berjanji, selama proses KNN berlangsung di wilayahnya, pihaknya akan selalu memberikan dukungan dan kerjasama yang baik terhadap berbagai kegiatan para mahasiswa. "Sumber daya manusia (SDM) di desa kami ini harus diakui masih sangat terbatas. Olehnya itu, dengan keberadaan mahasiswa KKN setidaknya akan sangat membantu memecahkan sedikit demi sedikit persoalan yang dihadapi. Sebagai contoh, bahwa paket program kerja, baik fisik maupun non fisik akan memberikan warna perubahan di desa kami nantinya," ucapnya.

Senada, Babinkamtibmas Desa Tadaumera, Aminuddin berharap dengan hadirnya Mahasiswa KKN USN Kolaka turut membantu dan mempermudah pelayanan aparat desa Tadaumera. “Adik-adik mahasiswa adalah kaum terpelajar yang punya banyak ide, gagasan dan buah pemikiran yang akan menjadi contoh atau panutan anak-anak dan masyarakat di daerah ini,“ ujarnya.

Di tempat yang sama, salah seorang tokoh masyarakat Desa Tadaumera, Askari mengatakan warga desa setempat sangat berterima kasih dengan adanya mahasiswa KKN. “Mudah-mudahan dengan adanya mahasiswa yang KKN disini dapat membantu kami, apalagi ada banyak program kerjanya yang sangat berguna bagi masyarakat,“ tukasnya.

Sementara itu, Koordinator Desa Tadaumera, Muh Farijal mengatakan bahwa beberapa item program kerja yang telah disusun dan dimusyawarahkan bersama aparat dan warga siap untuk direalisasikan. Program tersebut untuk mengembangkan pembangunan desa, terutama peningkatan pembangunan SDM di Desa Tadaumera. “Paket giat mahasiswa KKN kami rumuskan sesuai kebutuhan desa, baik fisik maupun non fisik. Sehingga nantinya out put kegiatan yang dilaksanakan mahasiswa selama kurang lebih 40 hari di lapangan akan memberikan dampak positif bagi kemajuan desa Tadaumera,” jelasnya.

Terpisah, Dosen Pembimbing Mahasiswa KKN USN Posko Desa Tadaumera, Takwa mengatakan bawha dengan kehadiran mahasiswa di lokasi pengabdiannya tersebut, diharapakan akan semakin banyak memperoleh ilmu lapangan. Terutama bagaimana mereka berinteraksi secara langsung dengan masyarakat. “Mereka akan menimba pengalaman dan punya wawasan tentang kehidupan bermasyarakat yang sesungguhnya. Dikarenakan, mereka menjadi bagian atau pelaku dalam layanan pemerintahan, pembangunan dan kegiatan sosial masyarakat, “tandasnya.

Untuk diketahui, seminar program kerja mahasiswa KKN yang berlangsung kemarin (13/8), dihadiri antusias oleh para aparat desa. Mulai seperti Babinkamtibmas Desa Tadaumera, Brigadir Aminuddin, Badan Permusyaratan Desa, Karang Taruna, para kepala Urusan (Kaur) pemerintahan desa, kepala dusun, pemuka adat dan agama serta serta warga setempat. (kal)

  • Bagikan

Exit mobile version