Masuk Tahun Politik, Camat dan Lurah Diminta Waspada

  • Bagikan

KOLAKAPOS, Andoolo -- Bupati Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) H. Surunuddin Dangga, ST.,MM, menghimbau kepada Camat, Lurah dan Kades, khususnya Kecamatan Ranomeeto, yang berdekatan langsung dengan Kota Kendari, agar waspada menjaga ketertiban, apa lagi memasuki tahun politik, Sabtu (8/9).

Hal itu diungkapkannya, saat menutup secara resmi Porseni tingkat Kecamatan Ranomeeto, yang juga dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) Ir. H. Sjarif Sajang, M.Si, dan Ketua DPRD Konsel, Irham Kalenggo, S.Sos., M.Si.

Dikatakan Surunuddin, memasuki tahun politik, baik Camat, Lurah, Kades dan pihak terkait, seyogyanya selalu tetap waspada dengan terus menjaga ketertiban. Karena berbagai peristiwa akan selalu muncul, yang juga disebabkan perkembangan jaman dengan keterbukaan informasi.

"Jadi informasi baik maupun buruk gampang diakses, melalui medsos yang bisa berdampak terhadap tatanan kehidupan sosial bermasyarakat, sehingga aparat dan warga dituntut untuk memahami dengan apa yang sedang terjadi dan mengetahui larangannya serta cara mengantisipasinya," jelasnya.

Lanjutnya, karena tugas Pemerintah yang semakin berat, salah satu langkah antisipatif, yakni terus saling bersinergi oleh semua pihak dengan mengedepankan asas kebersamaan, misalnya jika ada warga atau antar Desa yang merasa kekurangan wajib dibantu, sehingga persoalan yang ada mudah terselesaikan, termasuk tertib administrasi dan tertib hukum.

"Saya juga perlu sampaikan, bahwa malam hari ini hadir Camat lama dan Camat yang baru dilantik belum lama ini, yang mana pergantian Camat tidak ada tendensi apa-apa, melainkan hal biasa yang terjadi dalam tubuh ASN, untuk itu saya minta kepada seluruh masyarakat untuk bekerjasma dan mendukung penuh program kerja dengan camat baru, demi kelancaran pembangunan di wilayah ini yang merupakan salah satu prioritas program kerja kami," mintanya. (K5/b)

  • Bagikan

Exit mobile version