STQH Koltim Dgelar Awal Februari
KOLAKAPOS, Tirwauta -- Guna memantapkan pelaksanaan Seleksi Tilawatil Qur'an dan Hadits (STQH) tingkat Kabupaten Kolaka Timur (Koltim) pada bulan Februari mendatang. Pemda Koltim menggelar rapat bersama Camat dan kepala KUA se-Koltim yang dihadiri wakil bupati Koltim Hj Andi Merya Nur, Selasa (15/1).
Wabub Koltim Hj Andi Merry dalam sambutanya mengatakan, pelaksanaan STQH kali ini akan dilaksanakan di Ibu Kota Kabupaten tepatnya di Aula Kantor Pemda Koltim desa Lalingato. Melalaui pertemuan hari ini, harapan kita agar kegiatan STQH dapat berjalan lancar. Sehingga nantinya pada pelaksanaan ditingkat provinsi, Koltim dapat mendapatkan juara. " Kita inginkan agar pelaksanaan STQH dapat berjalan sukses dan menghasilkan para peserta yang mampu bersaing ditingkat provinsi Sultra, " pintanya.
Apalagi kata Ketua LPTQ Koltim ini, di daerah kita khususnya di Koltim masih banyak para saudara - saudara kita yang mempunyai kelebihan, sehingga STQH kali ini benar - benar di seleksi agar bisa membawa harum nama baik Koltim. " Potensi-potensi yang dimiliki saudara kita cukup baik, sehingga pada pelaksanaan seleksi nanti bisa diperhatikan dengan sebaik-baiknya " harapnya.
Sementara itu, Kepala Bagian Kesejahteraan masyarakat (Kabag Kesra) Koltim H Ayi Wahyudin mengatakan, pada kegiatan STQH nanti ada empat cabang yang akan di perlombakan yakni, cabang tilawah, Qifsil, Tafsir dan Hadits. " Jadi untuk cabang tilawah tingkat dewasa putra -Putri dan tingkat kanak - kanak Putra putri, cabang qifsil Lima juz, 10 juz, 20 juz dan 30 juz putra - putri, cabang tafsir yaitu bahasa Arab, kemudian Cabang hadits ada Dua nomor yaitu nomor Hadits 100 dengan zanat dan 500 Hadits tampa zanat. Pelaksanaan STQH di mulai pada tanggal 14 hingga 17 Februari, kemudian Dewan Hakim kami merekrut dari Koltim semua sebanyak 38 dewan Hakim dan yang sudah bersertifikat, terkait anggaran STQH ini bersumber dari APBD " singkatnya. (K9/c/hen).