Dikbud Konsel Gelar OSN Tingkat Kabupaten

  • Bagikan
Para siswa saat mengikuti kompetisi OSN di SMN Negeri 6 Konsel. FOTO: Sapruddin/Kolaka Pos

KOLAKAPOS, Andoolo -- Menumbuhkembangkan semangat kompetisi akademik, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Konsel menggelar Olimpiade Sains Nasional (OSN) Tahun 2019 tingkat Kabupaten Konsel belum lama ini, Senin (18/3). Kegiatan tersebut melibatkan Sekolah Dasar (SD), SMP/MTs yang ada di Kabupaten itu.

Kepala Dikbud Konsel H Saifuddin melalui Kepala Bidang Pembinaan Pendidikan Dasar (Dikdas), Sailan mengungkapkan, OSN merupakan salah satu wahana bagi siswa, guna menumbuhkembangkan semangat kompetisi akademik untuk mendorong keberanian bersaing secara sehat.

"Ini juga dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan khususnya di Konsel, sekaligus meningkatkan kemampuan dalam bidang IPA yakni Biologi dan Fisika, Matematika, dan IPS," ungkapnya.

Sementara itu, Ketua panitia lomba Erwin Mangidi menambahkan tujuan diselenggarakan OSN tersebut, untuk menjaring siswa SD dan SMP yang mempunyai potensi dalam bidang studi matematika, IPA Dan IPS.

"Untuk itu, dari sejumlah peserta yang ikut pada kegiatan OSN ini, adalah siswa yang merupakan hasil seleksi setiap Kecamatan, yang mana setiap Kecamatan mengirimkan wakilnya masing-masing 6 Siswa (3 dari SD dan 3 dari SMP) untuk mengikuti lomba OSN yang meliputi 3 mata pelajaran. Yakni Matematika,IPS dan IPA," rincinya.

Untuk pemenang Juara 1,2 dan 3 sambung Erwin, dari Jenjang SD dan SMP akan menjadi utusan Kabupaten Konsel, untuk mengikuti lomba OSN tingkat Sultra pada bulan April 2019 mendatang. Dan ditingkat nasional Bulan Juni 2019 mendatang.

"Lomba OSN dipusatkan di SMP Negeri 6 Konsel Kecamatan Palangga, untuk Juara 1, 2 dan 3 dari kegiatan ini, akan mendapatkan apresiasi berupa hadiah uang pembinaan dengan Rp. 15.000.000," tukasnya.

Pihaknya berharap, siswa yang menjuarai kegiatan OSN ini, agar betul-betul serius belajar sehingga pada saat OSN tingkat Provinsi nanti, bisa mengharumkan nama daerah Konsel. (k5/b)

  • Bagikan

Exit mobile version