Tri Elang United Mantapkan Persiapan – Liga 3 Sultra 2019 Bergulir

  • Bagikan
KOLAKAPOS, Kolaka--Putaran Liga 3 Zona Sulawesi Tenggara (Sultra) telah dibergulir, belasan tim sepakbola se-Sultra siap adu kemampuan di Stadion Lakidende, Kota Kendari. Salah satu tim yang siap menebar ancaman di perhelatan itu adalah Tri Elang United. Tim debutan asal Kabupaten Kolaka itu siap menjadi kuda hitam di kompetisi resmi PSSI itu. Manager Tri Elang United, Nana Heriana mengatakan, menghadapi kompetisi ini, pihaknya telah menyiapkan skuad dengan komposisi tim 26 pemain plus 10 orang official. “Kami sudah siapkan 26 pemain yang rata-rata usianya 20 tahun ditambah dengan 5 pemain senior sesuai dengan kuota yang ditetapkan operator liga. Mereka mayoritas adalah pemain hasil scouting dari pelosok daerah,” kata Nana Heriana saat ditemui Kolaka Pos, Jumat (22/8). Di komposisi staf kepelatihan, tim berjuluk “The Black Eagle” atau “Si Elang Hitam” ini mengontrak Edy Astin sebagai pelatih kepala, Asmir sebagai Asisten Pelatih, dan Ikbal Ballo sebagai pelatih fisik. “Kami tidak menargetkan hal yang muluk-muluk. Mampu lolos dari fase penyisihan grup itu sudah luar biasa bagi kami. Intinya kami akan dedikasikan Tri Elang United ini untuk kemajuan persepakbolaan yang ada di Kabupaten Kolaka,” kata pria asal Jawa Barat yang akrab disapa Mas Nanang itu. Selain itu, pemilik perusahaan Geo Gea Mineral ini secara terbuka mengatakan, sangat mensupport Tri Elang United pada keikutsertaannya dalam ajang Liga 3. "Dengan adanya dukungan dari pihak perusahan tambang 'Geo Gea Mineral' suatu kesyukuran dan kebanggaan bagi tim kami. Ini juga tambahan semangat untuk menatap Liga 3 ini, sehingga nanti kami akan buktikan bahwa tim kami merupakan tim yang bisa diperhitungkan," pungkasnya. Untuk diketahui Tri Elang United pada liga 3 tergabung dalam grup B. Dimana pada leg pertama Tri Elang United akan berhadapan dengan Amesiu United pada Selasa (27/8), dan pada laga kedua akan berhadapan dengan Bola Gotong FC pada Jumat (29/8) mendatang. (k9)
  • Bagikan

Exit mobile version