OSIS SMAN 2 Kolaka Gelar LDKS

  • Bagikan
KOLAKAPOS, Kolaka--Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMAN 2 Kolaka menggelar kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) bagi siswa kelas X dan XI. Kegiatan yang akan berlangsung selama tiga hari ini dibuka oleh Kepala SMAN 2 Kolaka, Eddy Romero, Selasa (3/9). Pembina OSIS SMAN 2 Kolaka, Topan Kasra, mengatakan LDKS merupakan program rutin tahunan yang dilaksanakan pengurus OSIS dalam merekrut anggota baru. Melalui LDKS, para peserta dibesik untuk meningkatkan pengetahuan dalam berorganisasi. "Ini agenda tahunan, bagian dari program OSIS karena peserta yang dinyatakan lulus dalam LDKS ini akan menjadi pengurus OSIS periode berikutnya," jelasnya. "Adapun materi LDKS yaitu visi-misi sekolah, kepemimpinan, retorika dan protokoler, perilaku dan etika organisasi, keorganisasian, metode persidangan dan kesektariatan, serta materi PBB. Semua materi yang akan diberikan bertujuan membentuk karakter siswa agar semakin lebih baik lagi," tambahnya. Topan berharap, peserta dapat mengikuti kegiatan dengan baik, sebab dari sinilah mereka akan mendapatkan banyak pengetahuan dalam berorganisasi. "Kita harapan semua materi yang akan diberikan dapat dipahami dan diimplementasikan oleh siswa dalam kehidupan sehari-hari baik di lingkungan keluarga maupun sekolah," tandasnya. (k9/c)
  • Bagikan

Exit mobile version