Sambut Hari Pemuda, Pramuka Kulut Gelar Kemah Akbar  

  • Bagikan
KOLAKAPOS, Buranga--Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda, Pramuka Ranting (Kwartir) Kulisusu Utara (Kulut) melaksanakan upacara pembukaan kemah akbar di lapangan Desa Wamboule Kecamatan Kulisusu Utara beberapa waktu lalu.   Peserta kemah akbar yang dilaksanan selama tiga hari mulai tanggal 26-28 Oktober 2019 yang diikuti oleh gugus depan se-Kecamatan Kulisusu Utara.   Pembukaan dihadiri Bupati Butur, Abu Hasan dan sejumlah Kepala OPD Lingkup Pemda Butur, ketua PKK Butur, Siti Rabiah Abu Hasan, camat, sejumlah kepala desa, pengurus pramuka, dan undangan lainnya.   Bupati Butur, Abu Hasan dalam sambutanya mengatakan, anak-anak muda akan terus tumbuh dan berkembang mencapai tahap tertentu sehingga kepribadian dan intelektual mereka, spritual mereka dan fisik mereka akan tumbuh berkembang sampai pada tahap tertentu.   "Berpramuka bukan sekedar ceremonial, berpramuka adalah belajar banyak hal melalui kegiatan yang bermanfaat," ujarnya.   Abu Hasan menjelaskan, Pramuka (Praja Muda Karana) artinya kaum muda yang suka berkarya, kaum muda yang suka bekerja, kaum muda yang yang kreatif dan inovatif.   "Melalui organisasi kita di gambling memiliki rasa tanggung jawab yang mulai terpupuk dari pramuka siaga, pramuka penggalang, serta mulai dari pramuka penegak yang nanti akan berguna ketika para kader terjun di tengah-tengah masyarakat," ungkap Abu Hasan.   Mantan Karo Humas Pemprov Sultra ini menambahkan, manfaat berpramuka dapat mengasah kemampuan kepemimpinan. Berpramuka merupakan calon pemimpin dimasa yang akan datang.   "Semua pemimpin digambling melalui proses kadernisasi, pramuka salah satu wadah membentuk karakter kepemimpinan," katanya. (k10/c/hen)
  • Bagikan

Exit mobile version