Ribuan Warga Sambut Rusman Emba

  • Bagikan
"Lautan" Manusia Saat Penjemputan Bupati Muna, LM Rusman Emba di Pelabuhan Nusantara, FOTO: Ahmad

KOLAKAPOSNEWS.COM, Raha -- Tidak hanya dari dukungan partai, dukungan ribuan warga Muna juga tampak saat bupati Muna, Rusman Emba akan tiba di pelabuhan Nusantara, Raha, Kamis (13/8). Lautan manusia tumpah ruah memadati jalan baypass hingga dermaga Pelabuhan Nusantara Raha, Kamis (13/8) saat penjemputan Bupati Muna, LM Rusman Emba. Penjemputan orang nomor satu di Bumi Sowite sore itu tidak hanya di dermaga, tetapi sejak sebelum kapal yang ditumpangi Rusman berlabuh, banyak warga yang menunggu Rusman menggunakan perahu.

Saat turun dari kapal, Rusman sempat berorasi dan mengajak seluruh masyarakat Muna supaya tetap solid dan bersatu menjaga konduktifitas daerah." Kalau ada orang luar yang mencoba mengobok-obok dan memprovokasi, jangan terprovokasi. Kita harus kompak, bersatu membangun Muna secara berkelanjutan," katanya.

Rusman mengingatkan, 9 Desember mendatang Muna akan menggelar hajatan demokrasi pemilihan kepala daerah, maka masyarakat Muna harus cerdas memilih calon pemimpin. "Pesta demokrasi harus disukseskan dan dimeriahkan dengan cara-cara elegan, santun dan beradab. Jangan kita halalkan segala macam cara hanya untuk kepentingan peribadi, sehingga bisa merusak demokrasi," ucapnya.

Olehnya itu Rusman berharap masyarakat dan seluruh stakeholder bersatu menjaga ketertiban dan konduktifitas wilayah agar Pilkada Muna berjalan aman, damai dan lancar. "Ayo kita bersama bangun Muna agar kian maju, masyarakat sejahtera dan berkelanjutan," pungkasnya. (m1)

  • Bagikan