Kapolda Sultra Serahkan Dua Unit Kendaraan
KOLAKAPOS, Kendari--Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Tenggara (Sultra) Brigadir Jendral Polisi Drs Agung Sabar Santoso SH MH menyerahkan 2 unit kendaraan pendukung operasional Binmas kepada Direktorat Binmas Polda Sultra dan Polres Kendari.
Penyerahan kedua unit mobil, berlangsung setelah pelaksanaan apel pagi, 4 Oktober 2016 dilapangan apel Polda. Kedua unit kendaraan tersebut kendaraan khusus yang akan dipergunakan untuk memperkuat jajaran Binmas dalam memberikan pelayanan dan penyuluhan kepada masyarakat.
Kendaraan tersebut dilengkapi dengan Speaker out door, laptop dan LCD Projector, alat penerangan, traffic coon, Police line, multifunction print scan copy dan masih ada yang lainnya.
Dalam sambutannya Kapolda Agung Sabar Santoso, memerintahkan kepada jajaran Binmas untuk memanfaatkan sebaik mungkin dan menggunakan secara maksimal kendaraan tersebut untuk menunjang tugas-tugas Binmas, kaitannya dengan upaya pendekatan kepada masyarakat. "Hadirkan kendaraan tersebut disetiap kegiatan masyarakat/keramaian masyarakat sekaligus lakukan himbauan-himbauan kamtibmas kepada masyarakat," ungkapnya.
"Lakukan upaya perawatan terhadap kendaraan tersebut, siapkan peralatan perlengkapannya sebagai wujud tanggung jawab kepada pimpinan dan masyarakat, disamping itu perawatan juga diperlukan untuk memperpanjang usia pakainya," tambahnya.
Selain itu di tempat terpisah Kabid Humas Polda Sultra AKBP Sunarto menuturkan bahwa bantuan berupa 2 unit kendaraan ini merupakan bentuk kepedulian pimpinan Polri untuk memudahkan pelaksanaan tugas anggota di wilayah Sultra khususnya Kendari. "Sementara ini kami terima bantuan sebanyak 2 unit dan langsung kami distribusikan sesuai perintah Kapolda," tuturnya.
Prioritas pertama adalah untuk mendukung kegiatan Binmas di Direktorat dan di Polres Kendari. Dan ini bantuannya akan bertahap, dan nanti diharapkan seluruh jajaran Polres akan menerima dukungan kendaraan jenis ini. "Dengan demikian akan menunjang dan memudahkan masyarakat dalam berinteraksi dengan pihak kepolisian," jelas Narto sapaan akrabnya. (P2/c/hen)