Pemda Bombana Terbentur Anggaran Soal Rekruitmen Sekda

  • Bagikan
kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Bombana, Rusman Idja

KOLAKAPOS, Rumbi -- Meski sudah dibentuk panitia seleksi beserta tim perekrutan calon Sekretaris Daerah (Sekda),namun hingga saat ini pemerintah kabupaten Bombana belum bisa menentukan kapan jadwal pendaftaran.

Pasalnya Pemda belum memiliki anggaran untuk kegiatan tersebut."Rekruitmen calon sekda butuh anggaran dan saat ini anggaran tersebut Pemda belum memiliki,"ungkap mantan kadis PU dan Tata Ruang di ruang kerjanya,Rabu (23/10).

Di tanya anggaran tersebut gunanya untuk apa?kata Man Arfa untuk membiayai honor tim dan panitia seleksi (pansel) dan biaya pelantikan serta biaya lainnya.

"Nah anggaran itu tentunya akan di ambil dari APBD tahun 2020 dan saat ini kami akan membahasnya terlebih dahulu bersama Tim Pembahasan Anggaran Daerah (TPAD) sebelum di bahas di DPRD nanti,"katanya.

Terkait persoalan tersebut dibenarkan oleh kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Bombana, Rusman Idja

Mantan Asisten III itu mengaku bahwa sampai saat ini belum ada perekrutan Sekda difinitif. "Kami juga menunggu arahan dari pak bupati kapan jadwal pedaftaran akan dibuka," tutur Rusman di ruang kerjanya.

Ia menegaskan pemkab Bombana membuka pintu selebar-lebarnya bagi ASN yang memenuhi syarat untuk penjaringan sekda definitif silahkan mendaftar nanti.

"Kalau memenuhi kriteria silahkan mendaftar silahkan dengan ketentuan harus memenuhi seluruh syarat yang ada. Kami juga akan membentuk Timsel dari akademinis, Menpan RB dan stake holder terkait,"terangnya.(K6/c/hen)

  • Bagikan

Exit mobile version