Wujudkan Kebersamaan, Camat Kulut Gelar Rapat Koordinasi

  • Bagikan
Abu Hasan dalam sambutanya pada Rakor Kulut

KOLAKAPOS, Buranga -- Pemerintahan Kecamatan Kulisusu Utara (Kulut), Kabupaten Buton Utara (Butur) menggelar rapat koordinasi tingkat kecamatan dalam mewujudkan pembangunan desa dengan semangat kebersamaan di Aula Kantor Desa Lanosangia Rabu (23/10/2019).

Kegiatan yang di hadiri Bupati Butur, Abu Hasan, sejumlah pimpinan OPD, para kepala desa se Kecematan Kulisusu Utara, tokoh masyarakat, kader PKK, dan masyarakat setempat dan undangan lainnya.

Camat Kulut, Ausi dalam sambutanya mengemukan beberapa masalah diantaranya ilegal fishing, penangkap ikan dengan bom yang mengakibatkan hasil tangkapan nelayan berkurang, hasil perkebunan yang mengalami penurunan harga, dan kendala jaringan telekomunikasi.

Bupati Butur, Abu Hasan dalam sambutanya mengatakan, pembangunan itu adalah tanggung jawab kolektif seluruh jajaran pemerintahan baik eksekutif maupun legislatif dan didukung oleh masyarakat.

"Rapat koordinasi perlu dilakukan karena pembangunan tidak bisa dilakukan sendiri kepala desa, camat dan bupati. Tanggung jawab kolektif baik eksekutif, legislatif dan didukung masyarakat," ujarnya.

Abu Hasan menambahkan, rapat tersebut dilaksanakan tepat waktu dalam suasana penyampaian APBD 2020. (k10/b)

  • Bagikan

Exit mobile version