Puundoho-Puubunga Mulai Retak-retak

  • Bagikan

Dipertanyakan, Aspal Baru di Jalan Poros

KOLAKAPOS, Kolaka--Aspal baru di jalan poros dari Kelurahan Puundoho menuju Desa Puubunga Kecamatan Baula sudah mulai terlihat. Beberapa diantara ruas sepanjang jalan itu bahkan sudah mulai terkelupas. Kondisi itu membuat Sejumlah warga di poros jalan itu mengeluhkannya. Pasalnya belum saja hitungan bulan usai kerjakan aspal tersebut kini sudah mulai retak dan rusak. Warga menduga penyebab nya karena ulah kontraktor yang mendatangkan material untuk Bahu jalan menggunakan kendaraan besar 10 roda yang tidak sesuai dengan beban maksimum jalan tersebut. "Ini kan aspal masih baru, tapi coba liat sudah mulai retak retak itu, ini karena dia pake mobil 10 roda muat material timbunan Bahu jalan, coba pake mobil kecil tidak rusak ini aspal, mereka yang aspal mereka juga yang rusak," ungkap Baharuddin. Rusaknya aspal tersebut juga diduga karena tidak dikerjakan dengan baik. "Kalau bagus dia kerja tidak akan begini cepat rusak, bisa jadi tipis sekali juga ini aspal," Tutur Baharuddin. Keluhan warga akibat Ulah kontraktor pengaspalan jalan itu dibenarkan Camat Baula, H. Jusrin Djafar. "Iya benar ada warga yang melapor kan hal itu, dan saya sudah cek memang begitu, mudah mudahan ini bisa menjadi perhatian yang mengerjakannya," papar nya. Untuk di ketahui Proyek Pengaspalan Jalan Poros Puundoho-Puubunga dikerjakan PT. Cipta Bening Dewata dengan total anggaran 4 Milyar lebih yang di Danai dari Dana Alokasi Khusus (DAK) reguler yang melekat di Dinas Pekerjaan Umum Kolaka. Dana masa kerja untuk proyek ini hanya hingga Desember 2016 ini. Sayangnya dalam papan informasi proyek tersebut tidak diinformasikan berapa panjang jalan yang dikerjakan tersebut. Kondisi di lapangan pun pengerjaannya hanya sebatas di desa Puubenua dengan perkiraan panjang hanya 2 Kilometer. Padahal di papan informasinya tertera pengaspalan beton ruas Puundoho - Puubunga yang jaraknya hampir 6 km.(cr4/b/hen) Ket gam: kondisi ruas jalan poros Puundoho - Puubunga yang sudah mulai retak-retak.
  • Bagikan