USN Bakal Hadiri Konferensi Internasional
KOLAKAPOS, Kolaka--Universitas sembilanbelas November (USN) Kolaka akan mengikuti pkonferensi Internasional publikasi hasil penelitian atau New Directions In Multidisiplinary Research and Practice (NDMRP) 2017 di Yunani. Hal itu diungapkan oleh Kasubag Kerjasama dan Humas Universitas Sembilanbelas November (USN) Kolaka Sulawesi Tenggara, Takwa Rahman. Ia mengatakan, konferensi itu adalah tindak lanjut dari kerjasama yang telah dibuat oleh USN dan Global Illuminator dan Universitas Hasanuddin (UNHAS) Makassar untuk mempublikasikan hasil-hasil penelitian di dunia Internasional. " Konfrensi ini adalah tindak lanjut dari kerja sama USN Kolaka dan Global Illuminators dan UNHAS. Kerja sama tersebut merupakan bukti kerja nyata USN Kolaka dalam mempublikasikan hasil penelitian baik akademisi USN Kolaka maupun masyarakat umum secara global," ungkapnya. Lanjutnya Untuk kelancaran konferensi tersebut, Rektor USN Kolaka telah menerbitkan SK Panitia Pelaksana yang menetapkan tiga keputusan."Pertama, President Commite adalah Rektor USN Kolaka. Kedua, Organizing Commite Roslina, selaku plt.Koordinator Penelitian Pengembangan dan Hubungan Internasional. Ketiga, Academic Reviewer adalah Prof. Ruslin Hadanu," paparnya. Taqkwa juga mengungkapkan, sekalipun mitra kerja sama meminta 10 perwakilan dari USN Kolaka tetapi menimbang efesiensi kerja dalam tim kecil maka Rektor USN Kolaka mementapkan pembentukan tim kecil tersebut. Sementara itu, Rektor USN Kolaka, Azhari berharap melalui kegiatan tersebut insan akademisi dapat termotivasi untuk lebih peduli terhadap fenomena sekitar dan dapat mengungkapkan kepada dunia."Dengan kegiatan ini Insan akademisi dapat termotivasi untuk lebih peduli terhadap fenomena sekitar dan dapat mengungkapkan kepada dunia sehingga permasalahan yang dihadapi dapat menemukan pemecahan yang bersifat global," paparnya. (cr4/b)