UN SMPN 1 Pomalaa Berjalan Lancar
KOLAKAPOS, Kolaka--100 pelajar di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Pomalaa, mengikuti Ujian Nasional (UN) tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP), yang serentak dilaksakan pada Senin (2/5) berjalan lancar.
Kepala SMP Negeri 1 Pomalaa, Nurmadi mengatakan, menghadapi pelaksanaan UN di SMPN 1 Pomalaa, pihaknya telah mempersiapkan seluruh siswa sejak tiga bulan yang lalu, untuk menghadapi UN. "Jumlah peserta 100 secara keseluruhan, baik yang terdaftar sebagai peserta, maupun yang mengikuti UN di hari pertama, alhamdulillah semua hadir," ungkapnya yang ditemui di ruang kerjanya.
Dari 100 pelajar SMPN 1 Pomalaa, yang mengikuti UN, terbagi dalam lima bilik ruangan, yang masing-masing setiap ruangan diisi 20 peserta UN. "Peserta perempuan sebanyak 54 orang dan dan peserta laki-laki 46 orang," uajrnya.
Dia berharap, pelaksanaan UN di SMP Negeri 1 Pomalaa, bisa berjalan lancar hingga akhir pelaksanaan UN, Senin (9/5) mendatang. "Serta seluruh pelajar SMPN 1 Pomalaa bisa mendapat nilai yang bagus, sebagai bekal untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tingi," tandasnya. (cr1)