Kabupaten Layak Anak Sidrap Dievaluasi

  • Bagikan
KOLAKAPOS, Sidrap--Tim Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak mendatangi Sidrap untuk melakukan evaluasi terkait Kabupaten Layak Anak (KLA). Kedatangan tim untuk mengevaluasi sejauh mana program Pemkab Sidrap dalam program kabupaten layak anak. Tim melakukan pertemuan di lantai III, Kantor Bupati Sidrap dengan melibatkan sejumlah stakeholder terkait termasuk siswa. Ketua Tim KLA, Nanang mengatakan, dari hasil evaluasi dan pertemuan tersebut, pihaknya banyak menemukan informasi terkait program kabupaten layak anak Sidrap, dan kabupaten Sidrap cukup bagus dalam pemenuhan yang terbaik bagi anak. “Ini merupakan program nasional. Jadi kedatangan kami kesini untuk melihat sejauh mana komitmen Pemkab Sidrap terhadap pemenuhan hak anak,” ucapnya. Ia mengatakan, yang menjadi evaluasi adalah pemenuhan hak-hak sipil kebebsan anak, pemenuhan hak anak dengan lingkungan keluarga dan pengasuhan alternatif. Berkaitan dengan pemenuhan kesehatan dan kesejahteraan dasar anak, pendidikan dan pemanfaatan waktu luang serta perlindungan khusus seperti anak-anak yang menjadi korban kekerasan. Nanang menjelaskan, hasil evaluasi tersebut nantinya akan menjadi bahan nasional, sejauh mana Indonesia sudah merespon terkait komitmen kehadiran negara terhadap pemenuhan hak-hak anak dan juga akan menjadi laporan di tingkat internasional, bagaimana implementasi pada laporan konvensi hak anak nantinya. “Tentunya juga Kabupaten/Kota yang di nilai baik dan mencapai prestasi terkait kabupaten layak anak akan diberikan apresiasi atau reward oleh kementrian Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Republik Indonesia,”tandasnya. Terpisah, Ketua Gugus Tugas KLA Sidrap, Awaludin mengatakan kegiatan ini dilakukan untuk mengukur sejauh mana program kegiatan yang telah dilakukan Sidrap khususnya tentang program yang berpihak pada perlindungan anak. (fajar)
  • Bagikan