Bupati Kolut Resmikan Mesjid Al Mahmud
KOLAKAPOS, Lasusua--Ramadhan kembali membawa berkah di Kolaka Utara. Di desa Latali, kecamatan Pakue Tengah, bupati Kolaka Utara, Rusda Mahmud meresmikan mesjid Al Mahmud sekaligus membagikan zakat maal (harta) untuk masyarakat di kecamatan Pakue Utara dan Pakue Tengah.
Rusda Mahmud menyatakan membangun mesjid itu dibutuhkan komitmen dan ketulusan. "Sholat dan zakat itu untuk amalan pribadi kita. Pembangunan mesjid itu akan menjadi amal jariyah yang akan terus kita dapatkan amalannya meski kita di liang lahat," katanya.
Setelah meresmikan mesjid tersebut, Rusda juga membagikan zakat maal. Zakat tersebut diberikan kepada 30 fakir miskin pada tiap desa di kecamatan Pakue Tengah dan Pakue Utara. "Zakat yang bapak ibu terima adalah gaji para ASN yang disumbangkan setiap bulannya 2,5 persen. Ini bukan uang korupsi, ini adalah uang halal," ujarnya.
Lewat kesempatan tersebut Rusda juga menyatakan bahwa selama 10 tahun kepemimpinanya, telah menggelontorkan anggaran sebesar Rp115 miliar di dua kecamatan itu dalam bentuk infrastruktur, pendidikan dan kesehatan. "Anggaran yang diberikan untuk daerah ini cukuplah besar. Diakhir masa jabatan saya ini, saya melaporkan pertanggungjawaban saya sebagai bupati, apa yang telah saya bangun dan saya lakukan selama 10 tahun," terangnya.
Pada kesempatan itu, dia berharap kepada masyarakat yang telah diberikan janji saat ia menjabat bupati, untuk segera menagih kepadanya. "Jika saya tidak ditagih, akan menjadi dosa. Jadi tolong tagih saya. Lewat kesempatan ini saya juga meminta maaf jika selama 10 tahun memerintah saya memiliki salah, jadi mohon dimaafkan saya bersama keluarga," harapnya. (cr2)