22 Agustus Pelantikan, Bupati Kolut dan Buton Terpilih

  • Bagikan

Meski Tahanan KPK, Umar Samiun Tetap Dilantik

KOLAKAPOS, Kendari--Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) memastikan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Buton Umar Samiun - La Bakri dan dan Kabupaten Kolaka Utara (Kolut) Nur Rahman - H. Abbas akan dilaksanakan pada tanggal 22 Agustus mendatang. Hal tersebut disampaikan Kepala Bagian (Kabag) Otonomi Daerah Biro pemerintahan Setda Sultra, Tomy Indra Sukyadi. Menurutnya pelaksanaan pelantikan tersebut berdasarkan perintah Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahyo Kumolo. "Oleh menteri dalam negeri dijatuhkan pada 22 Agustus, jadi pelantikannya 22 Agustus dilakukan di ibukota Provinsi, sudah pasti yang akan melantik adalah gubernur," katanya. Rabu (5/7). Disebutkan untuk tehnis pelantikan saat ini belum di bahas, namun mekanisme pelantikannya akan sama seperti pelantikan kepala daerah selama ini. "Yang jelas SK plantikannya sudah ada di Mendagri, besok Insya Allah saya kesana untuk mengambil. Pelantikannya seperti biasa, saat ini saya baru akan memanggil pihak Pemda kedua daerah tersebut untuk membicarakan," katanya. Sedangkan apakah Umar Samiun akan tetap dilantik atau tidak dirinya mengatakan akan tetap dilantik, namun belum diketahui apakah Umar Samiun akan diberikan izin oleh KPK mengingat saat ini masih ditahan oleh KPK. "Saya tidak ikut campur untuk itu. yang jelas dia adalah Bupati terpilih jadi sesuai perindah undang-undang beliau tatap akan dilantik," katanya. Ditambahkan mengenai waktu pelantikan beberapa kepala daerah lainnya yang belum di lantik, Tomy mengatakan pihaknya belum bisa memastikan. "Kita tunggu Akhir masa jabatan kepala daerah yg saat ini berakhir. Kemunggkinan bisa di Oktober, karna banyak kepalah daerah yang berakhir di Oktober," tandasnya (k1/b/hen)
  • Bagikan