Operator 112 Layani 700 Panggilan Perhari

  • Bagikan
KOLAKAPOS, Makassar--Sistem layanan call center Nomor Tunggal Panggilan Darurat (NTPD) 112 yang dihadirkan Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar, sejauh ini telah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Dalam sehari, 21 operator NTPD 112 melayani sekitar 600 hingga 700 panggilan. Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Kota Makassar, Ismail Hajiali, mengatakan, walaupun masih dalam tahap evaluasi, program ini telah melayani kebutuhan masyarakat secara optimal. Hingga saat ini, terdapat sejumlah SKPD yang sudah terintegrasi di dalam pelayanan 112. “Dinas Pekerjaan Umum, Dinas Kesehatan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Dinas Pemadam Kebakaran, dan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, sudah terintegrasi ke 112,” ungkapnya, Jumat (28/7). Call center NTPD 112 yang diluncurkan pada Hari Ulang Tahun (HUT) ke-409 Kota Makassar ini, didominasi panggilan layanan Dottorotta Home Care. Meski demikian, NTPD 112 selalu siap menerima panggilan untuk kebutuhan masyarakat yang sifatnyadarurat. “Panggilan darurat seperti kebakaran kecelakaan, kriminal, keamanan dan ketertiban, kekerasan pada perempuan dan anak serta kondisi darurat lainnya,” jelasnya diberitakan Rakyat Sulsel, Sabtu (29/7). Ismail menyampaikan, pihaknya pernah menerima laporan keadaan darurat dari warga, untuk membasmi sarang tawon yang dianggap mengganggu. Bahkan, adapula warga yang tidak bisa turun usai memanjat pohon kelapa, yang kemudian diteruskanke pihak Damkar untuk penanganannya. Sementara itu, Walikota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto sebelumnya meminta kepada seluruh SKPD teknis agar mengintegrasikan dan lebih mengoptimalkan layanannya melalui NTPD 112. “Ini sudah harus secara massif disosialisasikan oleh seluruh SKPD, termasuk lurah dan camat. Masyarakat harus dilayani, karena pemerintah memang tugasnya melayani rakyatnya,” tutup Danny. (fajar)
  • Bagikan