Wabup Kolut Sidak Tiga PKM

  • Bagikan
KOLAKAPOS, Lasusua -- Hari petama berkantor di tahun 2018, Wakil Bupati Kolaka Utara H.Abbas melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) di Tiga Puskesmas (PKM) di Bumi Patampanua yakni PKM Tiwu, Kodeoha dan Katoi. Wakil Bupati Kolaka Utara, H. Abbas mengatakan, Sidak yang digelar tersebut dilakukan untuk memberikan pembinaan pada abdi negara untuk meningkatkan pelayanan kesehatan di PKM. Pasalnya dirinya sudah sering mendapatkan laporan bahwa pelayanan di PKM sering dikeluhkan masyarakat. “Hari ini ada tiga Puskesmas yang saya kunjungi yaitu Tiwu,Kodeoha dan Katoi,kita sudah sering mendapatkan laporan keluhan masyarakat di PKM jadi untuk membuktikannya harus dikunjungi langsung dan ternyata di Puskesmas Tiwu dari 20 ASN Cuma satu yang hadir, padahal sudah ada pasien yang menunggu,” katanya. Lebih lanjut dia menyatakan bahwa dia meminta kepada Kepala Puskesmas (Kapus) untuk mendata para ASN yang tidak hadir penyebab ketidak hadirannya. ”Kepala Puskesmas Tiwu sudah saya panggil, saya katakan bahwa begaimana para Staf dan pegawai mau rajin hadir kepala Puskesmasnya juga tidak hadir, dan para ASN yang tidak hadir itu harus dketahui kenapa tidak hadir,apakah ketinggalan kapal, atau terlambat bagung karena begadang,” ungkapnya. Lebih lanjut dia menjelaskan, bahwa para ASN yang tidak masuk bekerja di hari pertama ini akan diberikan sangsi teguran, bahkan akan diberikan sangsi tidak akan naik pangkat bahkan di copot dari jabatannya. ”untuk saat ini kita hanya memberikan sangsi teguran, terus kalau tidak di indahkan akan diberikan pembinaan seperti tidak naik pangkat, atau tidak dberikan jabatan,” katanya. Lebih lanjut dia menyatakan, bahwa Sidak akan terus dilakukannya bukan hanya di lingkup PKM, namun di sekolah-sekolah bahkan di Organisasi perangkat Daerah (OPD) semua itu dilakukan untuk melakukan perbaikan pelayanan,”kita akan terus lakukan hal seperti ini untuk meningkatkan pelanan di sektor kesehatan,” tandasnya.( cr2/b)
  • Bagikan