17 September, 214 Jamaah Haji Kembali ke Kolaka Utara

  • Bagikan
KOLAKAPOS, Lasusua -- Sebanyak 214 orang jamaah Haji Bumi Patampanua akan kembali menginjakan kakinya setelah kurang lebih melaksanakan ibadah haji di rumah Allah pada 17 September mendatang 214 jemaah akan tiba di Makassar, kemudian di jemput di bandara Sultan Hasanuddin Oleh Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Kabupaten Kolaka Utara. Untuk menyambut para tamu Allah, PPIH menggelar rapat bersama guna mempersipkan pemulangan jemaah haji yang dipimpin langsung Kepala Kementerian Agama Kolaka Utara Drs.H.Baharuddin bersama Polres Kolaka Utara, bagian Kesra secretariat Daerah, Pol PP, Dinas Perhubungan, dan KUA. Kepala Kementerian Agama Kolaka Utara H.Baharuddin bahwa usai menggelar rapat (12/9) di Aula Kementerian Agama menyatakan, bahwa jemaah haji tiba di Makassar tanggal 17 jam 08.15 wita kemudian transit untuk beristrahat, kemudian pukul 12.00 Wita akan kembali melanjutkan perjalan ke pelabuhan Siwa. “Dalam perjalanan kita menggunakan 8 bus termasuk jemaah haji dan Panitia, personil yang dilibatkan terdiri dari kementerian agama, kesra, polri 3 orang, perhubungan 2 orang kesehatan 3 orang yang bertugas mendampingi jemaah dari Makassar sampai pelabuhan tobaku,”tuturnya. Lebih lanjut dia menjelaskan bahwa kondisi kesehatan jemaah haji Kolaka Utara hingga saat ini masih dalam kondisi sehat wal-afiat, pihaknya tidak mendapat kabar tentang adanya jemaah yang sakit saat melaksanakan ibadah haji. “Alhamdulillah kondisi jemaah haji kita sehat-sehat semua, mereka semunya baik-baik belum ada kabara mereka sakit, mudah-mudahn sampai tanggal 17 nanti bahkan sampai di rumah tetap sehat,” tandasnya.(Cr2/b)
  • Bagikan