Safari Ramadhan, Pemda dan Polres Imbau Masyarakat Dewasa Menilai Informasi

  • Bagikan

KOLAKAPOS, Rumbia -- Pemilihan Umum 17 April telah berlalu. Berbagai upaya dilakukan Pemda Bombana bersama pihak kepolisian untuk mempeerat kembali silaturahmi pasca pemilu. Di bulan ramadhan ini dua institusi pemerintah ini bersama menggelar buka puasa dan bagi-bagi Takjil.

Seperti buka puasa di mesjid raya Poleang beberapa hari yang lalu. Di acara tersebut Asisten I Mahyudin menuturkan kegiatan ini di maksud untuk membangun ukhuwah islamiah dengan tujuan silaturahmi tetap erat meski ada perbedaan pandangan politik beberapa waktu yang lalu .

Di tanya soal lokasi safari Ramadhan mantan Kepala dinas pemberdayaan masyarakat desa itu mengatakan akan di sesuaikan dengan kondisi yang ada." Untuk sementara sesuai rencana hanya empat dulu wilayah dan itupun masih  bisa berubah,kecamatan yang di kunjungi Poleang,Poleang timur,Matausu dan Rumbia Tengah,"tuturnya.

Hal tersebut diperkuat pula dengan himbauan bupati dan Kapolres Bombana yang tak hentinya menyampaikan kepada seluruh masyarakat agar bijak dalam menerima informasi,hal tersebut tidak lain bertujuan agar masyarakat tidak mudah terprovokasi isu politik.

"Pemilu kemarin kan berjalan aman damai dan kondusif,setelah itu hal demikian juga harus tercipta jangan ada riak-riak yang dapat menciptakan suasana tidak kondusif,"tuturnya.

Hal senada juga disampaikan Kapolres Bombana Ajung Komisaris Besar Polisi (AKBP) Andi Adnan Syafruddin SH,S.IK,MM sangat mengapresiasi pemilu di kabupaten Bombana semua berjalan aman dan damai,meski ada sedikit masalah semua di tempuh dengan jalur hukum.

Berdasarkan data Gakumdu ada empat kasus perkara pidana pemilu.Ke empat perkara tersebut tiga dalam proses hukum dan satunya dalam proses penyidikan.

"Hasil pemilu ini kan tentunya ada yang terima dan tidak terima,kalaupun ada gerakan-gerakan yang dapat mengganggu keamanan sebaiknya jangan di lakukan dengan jalur hukum atau konstitusi,"harapnya usai deklarasi damai yang di selingi buka puasa bersama dengan forkopimda,Jumat (17/5.).

Alumni Akpol tahun 2000 itu mengajak untuk semua elemen menjadikan momentum ramadhan ini saling mendekatkan kan diri sesama dalam bingkai silaturahmi."Pemilu sudah selesai siapapun yang terpilih itu adalah pilihan konstituen,mari ciptakan suasana silaturahmi yang erat,"tutupnya (K6/c/hen)

  • Bagikan

Exit mobile version