Barang Bukti Pembunuhan Aditya Ditemukan

  • Bagikan
Jaket Jingga yang Terdapat Bercak Darah. FOTO: Kadamu/Kolaka Pos

KOLAKAPOS, Kendari -- Pasca menangkap pelaku pembunuhan presenter TVRI Sultra, Aditya (55), Tim Buser 77 Polres Kendari, kembali menunjukkan kinerja positif. Kemarin (22/7), polisi menemukan jaket korban yang terdapat bercak darah, serta badik yang digunakan oleh pelaku Achfi Suhasim (29) untuk menghabisi korban.

Kasat Reskrim Polres Kendari, AKP Diki Kurniawan menjelaskan, polisi menemukan kejangggalan atas pengakuan pelaku yang membuang badik ke laut. Karenanya, polisi menelusuri ulang area ditemukannya mobil korban di kelurahan Benu-benua.

Penelusuran tersebut membuahkan hasil. Tidak jauh dari mobil korban, polisi menemukan jaket jingga bernoda darah. Jaket tersebut ditemukan pada selokan antara jalan Merpati dan jalan Kakatua. "Untuk menghilangkan jejak, sehingga pelaku membuang barang bukti," jelasnya.

Tidak berhenti disitu, tim terus melakukan penelusuran untuk mencari badik yang disebutkan tersangka dibuang ke laut. Polisi mengambil titik nol dari tempat mobil tersangka diparkir, sampai titik dimana pelaku mengaku memesan ojek online. Usaha tersebut akhirnya membuahkan hasil ketika polisi menemukan badik yang juga dibuang diselokan jalan Merpati. "Di jalan Merpati kami menemukan barang bukti lainnya, senjata tajam jenis badik di selokan yang digunakan pelaku," ungkapnya.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, warga digegerkan dengan penemuan mayat lelaki di selokan samping pagar milik warga di Jalan Syeh Yusuf 1, kecamatan Mandonga. Korban pertama kali ditemukan pagi hari oleh warga setempat, yang lalu melaporkan kepada ketua RT. Selang beberapa menit kemudian polisi datang ke tepat kejadian perkara (TKP). Setelah itu, Buser 77 Satreskrim Polres Kendari berhasil meringkus pelaku di sekitaran MTQ, kelurahan Bende, Kecamatan Kadia, tujuh jam pasca korban ditemukan. (p2)

  • Bagikan