Tim Gerak Jalan Indah Sekretariat DPRD Kolaka Semarakkan HUT RI ke-79

  • Bagikan
Regu putri tim gerak jalan indah Sekretariat DPRD Kolaka. FOTO: Humas DPRD Kolaka

KOLAKAPOSNEWS.COM, Kolaka - Pemerintah Kabupaten Kolaka menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-79 dengan menggelar lomba gerak jalan indah. Lomba ini diikuti ratusan barisan yang berlangsung selama dua hari. Rutenya, start di depan Rujab Bupati dan finish di Rumah Adat Kolaka.

Lomba gerak jalan indah hari pertama yang berlangsung Senin (12/8), pesertanya adalah siswa tingkat SD, SMP, dan SMA. Sementara hari kedua, Selasa (13/8), pesertanya melibatkan perwakilan 12 pemerintah kecamatan se Kabupaten Kolaka dan seluruh Organisasi Perangkat Daerah. Tak terkecuali Sekretariat DPRD Kolaka.

Dibawah komando Sairman, S.Pd., M.M, Sekretariat DPRD Kolaka mengutus dua regu sekaligus (putra dan putri) dalam perhelatan gerak jalan indah HUT RI ke-79. Regu putra dipimpin oleh Syahrani Sukardi, Kasubag Humas dan Protokoler Sekretariat DPRD. Sementara regu putri dipimpin Bendahara Sekretariat DPRD bernama Santy. Mereka tampil percaya diri dan sukses mengibur penonton. Di pangung penghormatan, mereka disambut sumringah oleh Ketua DPRD Kolaka Syaifullah Halik beserta jajaran Forkopimda.

Regu putra tim gerak jalan indah Sekretariat DPRD Kolaka. FOTO: Humas DPRD Kolaka

Sekretaris DPRD Kolaka Sairman berharap gerak jalan indah yang diikuti pegawai Sekretariat DPRD tidak hanya sebagai perayaan semata. Tetapi kekompakan tim dalam barisan gerak jalan juga memiliki makna mendalam yang dapat memotivasi dan menginspirasi para pegawai Sekretariat DPRD. Melalui langkah yang selaras dan bersama, gerak jalan diharapkan mengingatkan akan perjuangan para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan. Serta mengingatkan seluruh masyarakat Wonua Mekongga akan nilai-nilai luhur yang diperjuangkan dalam membangun bangsa ini.

"Gerak jalan indah dalam rangka perayaan Hut RI ke-79 bukanlah hanya sekadar acara seremonial, tetapi juga sebuah upaya nyata untuk mengabadikan semangat juang bangsa Indonesia. Melalui estetika gerak jalan yang indah, kita mengenang kembali sejarah perjalanan bangsa yang penuh dengan rintangan, namun tetap dipenuhi dengan harapan dan tekad untuk menjadi lebih baik," kata Sairman.

Tak hanya ambil bagian dalam lomba gerak jalan indah, Sekretariat DPRD Kolaka juga turut melakukan aksi nyata dalam menjaga kebersihan lingkungan. Menyambut HUT RI kali ini, seluruh pegawai Sekretariat DPRD juga melakukan aksi bersih-bersih di sejumlah ruas jalan. Termasuk merias ruangan kantor DPRD dengan pernak-pernik yang menarik. (kal)

  • Bagikan