Bupati Kolaka Lantik Mujahidin Jadi Inspektur Daerah

  • Bagikan

KOLAKAPOSNEWS.COM, Kolaka - Dalam upaya memperkuat pengawasan internal dan mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih dan akuntabel, Bupati Kolaka, H. Amri, secara resmi melantik Mujahidin sebagai Inspektur Daerah Kolaka.

Bupati Kolaka, H. Amri mengatakan, Inspektorat mempunyai peran strategis dalam menciptakan birokrasi yang bersih dan akuntabel, serta menjadi unit terdepan dalam mengawal pelaksanaan pengawasan internal di lingkungan Pemkab Kolaka.

Ia juga meminta pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kolaka agar loyal terhadap kepentingan masyarakat. Kemudian harus respon terhadap kondisi masyarakat.

"Kita harus mengutamakan kepentingan masyarakat, karena kita adalah pelayanan masyarakat. Kita harus berkomitmen membangun daerah untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat.” katanya. (Hrn)

  • Bagikan