Dandim 1417 Kendari Warning Anggotanya

  • Bagikan
KOLAKAPOS, Kendari--Pesta demokrasi lima tahunan di Kota Kendari bakal dilaksanakan serentak, dengan enam kabupaten dan kota yang ada di Sultra, Februari tahun depan. Dandim 1417 Kendari, Letkol Kav Eko Hermawan mengatakan, sesuai perintah undang-undang akan melakukan pengamanan membantu Polri dalam pelaksanaan Pilkada. "Kami akan membantu Polri mengamankan Pilkada serentak di Sultra tahun 2017, khususnya di Kota Kendari, agar berjalan lancar, aman dan damai," tuturnya. Terdapat tiga Satuan Setingkat Kompi (SSK) disiapkan Kodim 1417 Kendari, sesuai permintaan Polres dan Pemkot Kendari, guna melalukan pengamanan Pilwali tahun depan. "satu SSK itu terdiri seratus personel, yang didalamnya merupakan personel TNI, diantaranya adalah personel dari Koramil," bebernya. Ia juga mengimbau, agar seluruh personel TNI tidak terlibat politik praktis, dengan tidak melibatkan satuan maupun perorangan dan fasilitas TNI dalam bentuk apapun, diluar tugas dan fungsi TNI. Dandim menambahkan, keterlibatan satuan, perorangan, maupun fasilitas milik TNI dalam Pilkada, hanya diizinkan dalam bentuk bantuan fasilitas, guna mendukung kelancaran tugas penyelenggara, yakni KPU dan Bawaslu. Jika diminta dan atas persetujuan Panglima TNI. Tidak untuk kepentingan Parpol atau calon kepala daerah. "Sesuai arahan pimpinan TNI, setiap personel TNI harus melakukan monitoring atau memantau perkembangan situasi, guna mendeteksi dan cegah dini terhadap kemungkinan pelanggaran anggota TNI, serta adanya potensi konflik yang dapat berakibat terjadi kerusuhan dan tindak kekerasan yang mengganggu jalannya pesta demokrasi. Pimpinan TNI akan menindak secara tegas sesuai aturan hukum, jika terdapat anggota TNI terlibat politik praktis dalam Pilkada serentak," tegasnya. (p2)
  • Bagikan