Warga Uluwoi Bakal Nikmati Listrik

  • Bagikan
KOLAKAPOS, Tirawuta--Warga kecamatan Uluwoi, kabupaten Kolaka Timur (Koltim) akan segera menikmati listrik. Pasalnya, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Koltim bekerjasama dengan PT. PLN Persero Cabang Unaha akan membangun Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD) di kecamatan tersebut. Hal itu terungkap saat sosialisasi yang digelar Pemkab Koltim di kecamatan Uluwoi beberapa waktu lalu. Wakil Bupati Koltim, Hj. Andi Merya Nur mengatakan, dalam tahun ini kecamatan Uluiwoi akan diberikan bantuan PLTD. Adapun bantuan ini merupakan kerjasama Dinas Pertambangan dan Energi Koltim dan PLN cabang Unaaha. "Saya harapkan warga kecamatan Uluwoi yang mengikuti sosialisasi agar mendengarkan ide dan saran dari PLN. Sebab, pembangunan PLTD yang akan dibangun di kecamatan akan memberikan peluang bagi daerah maupun desa lain yang belum terjangkau oleh listrik secara merata, karena hal ini sangat bermanfaat bagi kesejahtraan kita semua," ungkapnya kepada Kolaka Pos. Mery mengungkapkan, dirinya bersama Bupati Koltim akan selalu bekerja untuk pembangunan dan kesejahtraan warga. Jadi, bantuan untuk warga menjadi perioritas utama. "Pemerintah saat ini sudah menyalurkan bantuan seperti traktor dibeberapa kecamatan yang ada di Koltim. Sehingga saya berharap bantuan itu dapat dirawat dengan baik, karena kalau kita rawat dengan baik hasilnya kita sendiri yang akan merasakannya", imbuhnya. Ditempat terpisah, Camat Uluiwoi, Nggili mengatakan, dengan adanya rencana tersebut, warga kecamatan Uluwoi merasa senang, karena sudah lama ingin menikmati listrik. "Kami merasa senang dengan adanya program pemerintah untuk membangun PLTD, karena tidak lama lagi akan merasakan lampu listrik. Untuk itu kami sangat mendukung program ini," tandasnya. Untuk diketahui sosialisasi PLTD di Kecamatan Uluiwoi, dihadiri Kepala PLN Rayon Unaaha Muh, Minggus serta Kepala Dinas Pertambangan Eko Santoso Budiarto dan Asisten satu Andi Muh Iqbal Tongasa. (m2/b)
  • Bagikan