Tim Fit And Proper Test Dirut Perusda Terbentuk

  • Bagikan
KOLAKA POS, Kolaka -- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah DPRD Kolaka telah membentuk Tim Fit And Proper tes untuk menjalankaN Uji Kelayakan calon Direktur Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Perusahaan Daerah (Perusada) Aneka Usaha Kabupaten Kolaka. Pembentukan tim itu disahkan dalam rapat Paripurna DPRD yang digelar untuk itu kemarin. Dalam rapat paripurna yang dipimpin oleh Ketua DPRD Kolaka Parmin Dasir menunjuk Wakil Ketua DPRD Kolaka Sudirman sebagai koordinator tim tersebut. Meski ada Koordinator kata Parmin usia rapat Paripurna tersebut tim tersebut, Tim Tersebut tetap akan menentukan komposisi ketua,wakil dan Sekretarisnya. "Nanti kan mereka akan rapat menentukan siapa ketua, wakil, wakil ketua dan Sekretarisnya," kata Legislator PAN itu. Parmin juga memaparkan dalam tim itu diisi oleh seluruh anggota Komisi II dan ditambah dengan perwakilan Fraksi dan Komisi lainnya. "Karen gaweannya Komisi II sebagai mitranya makanya semua anggota komisi II masuk sebagai tim sedangkan sisanya diisi oleh perwakilan Fraksi dan Komisi lainnya" terang Parmin. Dengan demikian katanya, usai terbentuk tim tersebut secara teknis pelaksanaan uji Kelayan kini berada ditangan tim tersebut. "Tinggal tim bagaimana mengatur jadwal dan teknis pelaksanaannya," ungkapnya. Dia juga menyatakan bahwa proses uji kelayakan Dirut Perusda akan dilakukan secara transparan. Ketua DPRD juga berharap proses uji kelayakan di DPRD bisa menghasilkan Direktur Perusda yang betul betul berkualitas dan dapat menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya. "Semoga nantinya kita bisa mendapatkan Direktur Perusda yang berkualitas dan bisa menjalankan amanah sebaik-baiknya," terangnya. Usai pelaksanaan Paripurna Ketua Komisi II Sainal Amrin, mengatakan tim fit akan membuat agenda pelaksanaan fit and proper Test secepatnya. Terkait berapa kandidiat akan di dorong dan mengerucut sebagai calon Dirut Perusda, legislator Hanura Tersebut hanya mengatakan tergantung dari hasil Uji Kelayakan nanti."Nanti kita lihat hasilnya dulu, sekarang belum bisa kita tentukan," paparnya. Legislator Hanura itu menambah kan bahwa ada tiga calon kandidat yang akan menjalani uji kelayakan tersebut. Adapun nama nama ketiganya yaitu Arman, Abdul Malik, dan Sulfahmi. (CR4)
  • Bagikan