Peringati HUT Kolaka ke 57, DPRD Kolaka Gelar Rapat Paripurna Istimewa

  • Bagikan
KOLAKA POS, Kolaka -- Memperingati Hari Ulang Tahun Kabupaten Kolaka, DPRD Kolaka menggelar Rapat Paripurna Istimewa yang dihadiri seluruh Anggota DPRD, Bupati dan Wakil Bupati Kolaka, Ahmad Safei dan Muhammad Jayadin, Forum Komunikasi pimpinan Daerah, Tokoh-tokoh Masyarakat, dan Instansi SKPD. Kali ini Rapat Istimewa dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Kolaka, sebab Ketua DPRD Kolaka Parmin Dasir sedang dinas Luar. Didampingi Wakil Ketua II, H. Syakhrddin, rapat berlangsung khidmad dan lancar di aula Sidang Paripurna Gedung DPRD Kolaka pada Senin, 27 Februari kemarin. Dalam sambutannya, Wakil Ketua DPRD Kolaka, Sudirman memaparkan di usia ke 56, Kabupaten Kolaka sudah berada dalam masa-massa yang semakin matang dengan berbagai pengalaman dan cobaan telah dilewati, untuk itu langkah maju harus diwujudkan. " Kalau melihat dari sejarahnya dari usaianya yang sudah 57 Tahun Kabupaten Kolaka dapat dikatakan sedang dalam masa-masa yang semakin matang. Banyak catatan sejarah yang mengiringi setiap hembusan napas perjalanan Kabupaten Kolaka, untuk dapat sejajar dengan daerah yang lain. Lebih itu Kita telah banyak melewati berbagai macam kondisi, pahit manis dan getar getir perjalanan kehidupan dan perkembangan daerah Kabupaten Kolaka. Saya berkeyakinan banyak, yang hadir dalam sidang paripurna ini bisa menjadi saksi sejarah perjalanan kabupaten Kolaka terutama bagi kita yang memiliki usia yang lebih dari 57 tahun, yang artinya melebihi usia kabupaten Kolaka. Langkah maju yang harus kita wujudkan dalam program pembangunan di kabupaten Kolaka, baik jangka pendek, jangka menengah maupun jangka panjang, yaitu mempercepat pertumbuhan ekonomi yang merata dan berkesinambungan bagi seluruh rakyat kabupaten Kolaka dengan upaya peningkatan taraf hidup masyarakat yang harus ditingkatkan, sehingga kesejahteraan masyarakat dapat terpenuhi dengan baik, begitu halnya dengan stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat Kabuoaten Kolaka sebagai modal pembangunan kita," papar Sudirman dalam sambutannya. Dalam sambutannya juga, Wakil Ketua DPRD dua Periode itu juga menyerukan kepada Pemda untuk meningkatkan kualitas pelayanan masyarakat, sebab simpul-simpul pemerintahan disemua tingkatan telah diperkuat kemampuan dan kapasitasnya."Diburuhkan sinergitas antara pemerintah daerah, DPRD dan Masyarakat dan semua Stakholder. Selain itu juga yang sanagt penting adalah peningkatan kapasitas dan profesionalisme aparatus sipil negara dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat," ucapnya. Lanjutnya, DPRD Kabupaten Kolaka akan terus memberikan dukungan dan bantuan secara penuh terhadap pelaksanaan pemerintahan, pembangunan dan kepentingan kemasyarakatan, dimana pemerintah daerah telah melaksanakan berbagai kegiatan pembangunan yang telah diprogramkan. "Dukungan tersebut tentunya seiring dengan wewenang legislatif sesuai yang telah diamanatkan oleh peraturan perundang-undangan yaitu pelaksanaan fungsi pembentukan perda, pengawasan dan anggaran serta menyerap aspirasi masyarakat," ungkapnya. sudirman juga memaparkan bahwa banyak cobaan, tantangan dan hambatan dalam pelaksanaan pembangunan, namun semuanya dapat diatasi berkat dukungan semua pihak. "Kita menyadari bahwa dalam melaksanankan pembanguanan di kabupaten Kolaka diwarnai berbagai tantangan dan hambatan maupun cobaan yang datangnya dari luar maupun dari dalam. Alhamdulillah, di Kabupaten Kolaka tetap aman dan terkendali, untuk membangun daerah Wonua Mekongga yang kita cintai tetap bersemangat, semua ini berkat adanya dukungan antara DPRD dan Pemerintah Daerah dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah serta Masyarakat Kabupaten Kolaka," paparnya. Di kesempatan itu pula, DPRD Kolaka mengucapakan terima kasih kepada pemda Kolaka dalam upayanya meningkatakan pembangunan di Kolaka selama ini. " Kami dari pimpinan dan Anggota DPRD mengucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah beserta seluruh jajaranya yang telah bekerja keras dalam upaya peningkatan pembangunan di Kabupeten Kolaka, untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat yang telah dirasakan manfaatnya sekarang ini. Namun kita sadari bahwa apa yang telah kita capai saat ini Belumlah sempurna sebagaimana yang diharapkan, tetapi kita bertekad, bersama untuk tetap berusaha semaksimal mungkin dengan melibatkan semua pihak khususnya partisipasi masyakat kabupaten Kolaka. Oleh karena itu, sosialiasi dan komunikasi tepat dengan masyarakat kiranya dapat ditingkatkan, sehingga sembilan program prioritas bupati kolaka dapat terlaksanan tanpa ada kendala dan hambatan yang berarti demi kesejahteraan masyarakat Kolaka secara keseluruhan,"ungkap legislator Gerindra itu. Wakil Ketua II DPRD Kolaka, H. Syakhruddin usai sidang istimewa tersebut berharap Kolaka semakin maju dan berkembang. "semoga ke depan semakin maju dan berkembang, pembangunan terus ditingkatkan, sehingga masyarakat bisa sejahtera," terang legislator PPP tersebut. Sementara itu para beberapa Harapan dari para ketua Komisi di DPRD Kolaka di hari ulang tahun ke 57 Kolaka juga diutarakan usai sidang paripuran istimewa tersebut. Ketua Komisi I, Musdalim Zakkir, berharap di momen Ultah ini seluruh masyarakat dapat terus berkarya untuk pemabngunan di Kolaka. "Selamat Hari Ulang Tahun Kabupaten Kolaka yang ke 57, harapan saya selaku mewakili teman Komisi I DPRD Kolaka, dengan usia 57 tahun, masyarakat Kolaka lebih dewasa, terus bekerja dan berkayra, ditahun 2017 ini juga harapan saya kita melahirkan perda-perda dan Perbub sesuai dengan kebutuhan masyarakat, dan semoga pemerintahan berjalan dengan baik, para SKPD bisa bekerja dan berkarya, jangan hanya kepentingan pribadi di utamakan tetapai kepentingan rakyat yang harus lebih diutamanakan. Juga disektor Pariwisata bisa kita terus kembangkan, destinasi-destinasi wisata ditingkatkan pelayanannya sehingga nyaman dan aman, Saya juga berharap momen ultah ini bukan hanya seremonial belaka, semoga bisa dijadikan moemntum untuk kesejahteraan dan kemakmuran rakyat, dan untuk Dinas Pemuda dan Olahraga, semoga bisa besinergi dengan potensi-potensi kepemudaan yang ada terutama KNPI, kita juga berharap perda kepemudaan tahun ini bisa diutetapkan," terang Legislator PKPI tersebut. Sementara itu, wakil Ketua Komisi II, Rusman juga menyampaikan harapan-harapannya utnuk pembangunan Kolaka ke depan. "Dirgahayu Kabupeten Kolaka yang Ke 57, saya ingin mengungkapkan bahwa opimalisasi pendapatan daerah kita masih sangat rendah, makanya kami berharap pemda bisa mengoiptimalkan sebab masih sangat banyak yang belum dimaksmimalakan, sebenarnya tinggal eksen saja, diantaranya pendapatan pajak-pajak seperti PBB dan ikutannya, pajak air bawah tanah, pajak parkir ditepi jalan, dan pajak-pajak lainnya. Kolaka da;lam perjalannya saya meliha berjalan natural belum fenomenal, makanya janji bupati dan wakil bupati harus dipenuhi, terutama kebutuhan air dan pembangunan rumah sakit harus diperhatikan, agar bisa fenomenal di nikmati masyarakat Kolaka," papar Legislator PKS tersebut mewakili Ketua Komisi I sainal Amrin yang tidak sempat hadir dalam sidang tersebut. Sedangkan Ketua Komisi III, Edi Gunawan Arafiq berharap seluruh masyarakat Kolaka terus meningkatkan semangat kebersamaan dan bersinergi dengan semua elemen untuk pembangunan Kolaka kedepan, "Selamat Hari Jadi Kolaka yang ke 56, semoga di hari jadinya ini benar-benar dapat dijadikan momentum oleh seluruh masyarakat Kabupaten Kolaka untuk semakin meningkatkan semangat kebersamaan, persatuan, dan kesatuan bersama dengan semua elemen baik pemerintah maupun lemabga lainnya, dalam membangun dan menjadikan Kabupaten Kolaka agar ke depan bertambah maju, semakin berjaya, berkeadilan dan sejahtera," ujar Legislator PKS itu. (cr4)
  • Bagikan