Kendari Lelang Jabatan Eselon II
KOLAKAPOS, Kendari--Pemerintah Kota Kendari, mulai membuka pendaftaran lelang jabatan eselon II untuk mengisi jabatan tinggi pratama di daerah itu.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kendari Alamsyah Lotunani Senin, mengatakan untuk tahap pertama ada tiga jabatan SKPD yang akan dilelang.
"Tiga jabatan SKPD itu adalah adalah Dinas Komunikasi dan Informatika, Dinas Ketahanan Pangan, dan Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana," kata Alamsyah.
Menurut Alamsyah, saat ini ada sembilan SKPD yang belum memiliki pejabat definitif, tetapi yang sudah mendapat rekomendasi dari Komisi Aparat sipil negara hanya tiga untuk dilakukan lelang.
"Kesembilan SKPD yang belum memiliki pejabat definitif sudah kami usulkan ke Komisi Aparatur Sipil Negara, hingga saat ini baru tiga yang disetujui," katanya.
Enam SKPD yang belum dilakukan lelang jabatan adalah Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, Dinas Pemadam kebakaran, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah, Dinas Perizinan, dan Satpol PP.
Menurut Alsmayah, setiap jabatan eselon yang dilelang minimal tiga pendaftar baru bisa dilanjutkan proses, kalau belum mencukupi maka diperpanjang lagi sampai melebihi tiga.
"Pendaftaran kami mulai hari ini hingga satu minggu ke depan, jika pendaftar kurang dari yang ditentukan kami akan perpanjang lagi," katanya. (p2/hen)