Utamakan Kreativitas, pada Festival Kuliner Kolaka Utara
KOLAKAPOS, Lasusua --Festival Kuliner Kolaka Utara sudah menjadi Agenda tahunan di Bumi Patampanua, namun festival kali ini berbeda dengan Festival yang digelar sebelumnya,. Pasalnya dirangkaikan dengan HUT RI, namun kali ini digelar secara terpisah dan dengan digelarnya Festival ini diharapkan akan muncul resep-resep baru yang memiliki kreativitas tinggi.
Dikatakan Kepala Dinas Pariwisata Muhammad Idris bahwa dalam ajang Festival ada empat poin penilaian Kreativitas, Nilai Gizi, Tampilan dan Kemasan. ”Lewat ini kita akan melihat kreativitas para peserta dalam pengolahan makanan dan pastinya memiliki nilai gizi yang tinggi, tampilan yang menarik sehingga kita tertarik untuk mencicipi. Lewat ajang ini juga kita harapkan akan muncul resep-resep baru yang akan menjadi makanan khas Kolaka Utara,”harapnya.
Lebih lanjut dia menyatakan bahwa pendaftaran terbuka untuk umum bisa perkelompok maupun perorangan dan panitia tetap membuka pendaftaran hingga 16 November mendatang. Selain peserta umum dari penggiat kuliner SKPD dan Camat juga ikut bertanding dengan kategori makanan berat, namun untuk peserta dari penggiat kuliner itu kategori menunya tidak ditentukan1111x`WDE.”Kita tetap buka pendaftarannya sampai sehari sebelum acara, jadi yang punya keterempilan didunia kuliner silahkan bergabung dan semoga menghasilkan kretifitas yang baru didalam dunia kuliner,”katanya.
Lebih lanjut dia berharap Kolaka Utara tidak saja terkenal dengan wisata alamnya namun juga dikenal dengan kulinernya yang memiliki cita rasa yang tinggi dank Khas tersendiri, “Wisata itu bukan saja Alam, tapi Kuliner juga merupakan wisata yang memliki daya tarik tersendiri sehingga wisatawan tertarik untuk datang dan berkunjung di Kolaka Utara,”Tuturnya.(Cr2/c/hen)