KOLAKAPOS, Tirawuta -- Bupati Koltim Tony Herbiansyah melepas secara resmi 126 Jamaah Calon Haji (JCH), yang berlangsung di Aula Pemda Koltim, Senin (22/7). "Bagi para Jamaah Calon Haji, semoga memperoleh haji yang mabrur. Hilangkan masalah-masaalah yang biasa menghilangkan mabrurnya haji nantinya. Laksanakan ibadah haji dengan keiklasan, jaga kedisiplinan anda semua dan sealu bersama-sama, harus menyadari perjalanan ke tanah suci adalah beribadah serta memperhatikan waktu rangkaian kegiatan, agar tidak memporsir tenaga yang bisa membuat kesehatan menurun. Kita harus menyadari, disana bukan negeri kita tapi akan datang dari berbagai penjuru dunia, untuk itu jaga sikap dan prilaku, sabar. Kita harus belajar budaya Arab, agar bisa memahami apa yang harus kita lakukan agar ibadah kita lancar dan baik," imbuh Bupati Koltim Tony Herbiansyah. Ia juga mengingatkan agar JCH Koltim selalu menjaga kesehatan, sebab cuaca di Mekkah cukup panas. Menurut informasi suhu disana 47-48 derajat celcius atau panas sekali, makanya sediakan payung dan banyak minum agar tidak dehidrasi. Disana nanti tolong pakai masker dan setiap 6 jam masker tersebut diganti agar bakterinya tidak menempel. Dan yang paling penting, jangan lupa doakan daerah kita agar senantiasa aman damai dan tentram, utamanya menyongsong Pilkada tahun 2020," jelasnya Sementara itu, Kepala Kemenag Koltim Muh Yusuf menyampaikan, JCH Koltim tahun ini terbanyak dari kecamatan Lambandia sebanyak 36 orang. "Pemberangkatan sesuai jadwal dari Kemenag. Akan diberangkatkan menuju Kendari pada tanggal 24 Juli, dan pada tanggal 25 Juli akan diterbangkan dari embarkasi Hasanuddin Makassar menuju Bandara King Abdul Aziz Jeddah dengan kloter 26. Jemaah ini akan kembali ke Koltim pada tanggal 6 September 2019," ujarnya. (m2/c)