Dinas Nakertrans Koltim Salurkan Beras ke Warga Transmigrasi di Uesi

  • Bagikan

KOLAKAPOS, Tirawuta -- Dinas Nakertrans Koltim akan menyalurkan 120 karung beras kepada warga transmigrasi, yang berada di kecamatan Uesi. Menurut Kepala Bidang Nakertrans Astrawan Tongasa, beras yang disalurkan telah diserahkan kepada UPTD Trans Tongauna, kemudian dibagikan kepada masyarakat Transmigrasi yang ada di desa Tongauna, kecamatan Uesi.

"Adapun beras yang dibagikan bukan perkarung, akan tetapi perkeluarga itu 40 kilogram. Sebab, masyarakat trans yang ada di desa Tongauna sebanyak 150 kepala keluarga," ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas (Kadis) Nakertrans Mariono mengatakan, bantuan ini bersumber dari Kementerian Desa, dimana bantuan ini merupakan tambahan logistik pasca banjir bulan lalu.

Selain itu kata Mariono, bantuan berupa beras untuk masyarakat trans yang ada dik ecamatan Uesi, tidak terlepas dari program Bupati Koltim Tony Herbiansyah, selaku bupati tidak pernah tinggal diam, bahkan bupati dalam waktu dekat akan menyerahkan bantuan enam kendaraan roda empat, di wilayah yang tergolong terpencil itu.

"Kendaraan itu sudah ada tinggal menunggu penyerahannya. Enam kendaraan tersebut akan diserahkan di kecamatan Uesi dan Uluiwoi, adapun tujuan kendaraan tersebut akan digunakan mobil penumpang," katanya. (m2/c)

  • Bagikan