KOLAKAPOSNEWS.COM, Raha -- Ratusan personel Polres Muna menerima suntikan menggunakan vaksin virus Corona AstraZeneca. Vaksin tersebut berbeda dengan vaksi yang disuntikkan kepada bupati Muna, LM Rusman Emba dan pejabat Forkopimda Muna yang menggunakan vaksin Covid-19 Sinovac.
Kepala Puskesmas Wapunto, Laode Amir mengatakan, vaksin dari AstraZeneca manfaatnya sama dengan vaksin Covid-19 Sinovac. "Sebenarnya kalau dari segi perbedaan itu mungkin tidak spesifik. Karena sama-sama untuk kekebalan agar terhindar dari virus Corona," ucapnya pada awak media saat ditemui di Mako Polres Muna, Senin (29/3).
Ditempat yang sama, Kapolres Muna AKBP Debby Asri Nugroho mengungkapkan, pihaknya telah mengkonfirmasi vaksin yang disuntikkan pada personelnya tersebut. "Semua yang direkomendasikan oleh pimpinan itu sudah melalui uji klinis oleh pemerintah. Jadi kita tinggal melaksakan apa yang menjadi program pemerintah. Berkaitan dengan Sinovac atau pun merek-merek lain, berkaitan untuk vaksin kita hanya menjalankan dan prinsipnya itu adalah salah satu program yang harus kita dukung," ujarnya
Untuk jumlah personel yang menerima vaksinasi Covid-19 ucap Perwira Polri berpangkat dua bunga ini, yakni sebanyak 454 orang. "Yang telah menerima vaksin tahap pertama dan menuju vaksin tahap dua itu sebanyak 273 orang. Kemudian yang menerima vaksin tahap pertama sebanyak 181 orang," pungkasnya. (m1)