Konsel Raih Juara Umum II Lomba PKK Tingkat Sultra

  • Bagikan
KOLAKAPOS, Andoolo - Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), berhasil keluar sebagai juara umum ke II pada lomba gerakan PKK yang Ke VI Tahun 2017 Tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara, yang dilaksanakan di Kabupaten Kolaka, Minggu (26/8). Untuk juara umum diraih oleh TP-PKK Kabupaten Kolaka, sekaligus tuan rumah pagelaran Jambore PKK Ke IV. Dan tahun depan Konsel ditetapkan menjadi tuan rumah lomba PKK tingkat Provinsi. Pada acara penutupan kegiatan tersebut, dirangkaikan dengan penyerahan hadiah, tropy tetap serta tropy bergilir juara umum yang diserahkan langsung oleh Bupati Kolaka H. Ahmad Safei. Ketua TP-PKK Konsel Surlin Surunuddin, mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi atas keberhasilan kader PKKnya dalam mengikuti lomba tersebut. "Saya juga berpesan agar selalu berlatih sehingga kedepannya bisa lebih baik lagi, dan tetap menjaga kerukunan, kekompakan dan kebersamaan untuk menciptakan hubungan yang harmonis antar pengurus karena selaras dengan tujuan organisasi," jelasnya. Suksesnya Kabupaten Konsel meraih gelar juara umum Ke II pada acara yang berlangsung dua hari 25-26 Agustus tersebut, menurut dia pada program pokok yang dilombakan Konsel menjuarai beberapa pertandingan, diantaranya Lomba yel-yel defile juara III, memasukan paku dalam botol juara I, joget balon harapan dua serta juara I kontingen terbanyak dengan jumlah 200 peserta. "Prestasi yang kita raih ini merupakan hasil kerja keras kita semua, terima kasih atas pengabdian seluruh pengurus, hingga meraih prestasi yang membanggakan ditingkat Provinsi," ungkap Surlin yang juga Istri Bupati Konsel. Pada acara penutupan tersebut dihadiri Bupati Kolaka H. Ahmad Safei, Wakil Bupati Kolaka H. Muhammad Jayadin, beserta Istri , Ibu Wakil Bupati Konsel Arni Arsalim, dan seluruh Kader PKK Kab/kota se-Sultra. (k5/b)
  • Bagikan