Pemkab Butur Promosikan Produk Pertanian Unggulan

  • Bagikan
KOLAKAPOS, Buranga--Pemerintah Kabupaten Buton Utara (Pemkab Butur) mepromosikan berbagai jenis produk unggulan pertanian dan perikanan di pameran Hari Pangan Sedunia (HPS) ke-39 tahun 2019, yang dilaksanakan di pelataran Eks MTQ Kota Kendari, Sulawesi Tenggara. Produk unggulan tersebut dipajang di stan Butur, antara lain beras organik wakawondu, kacang tanah, jagung kuning, merica, cengkeh, pala, jagung putih, jambu mente, gula madu, telur, pisang merah, ubi kayu, labu, keladi, gembili, nenas, jeruk, dan makanan kemasan lainnya. Selain hasil pertanian di promosikan, juga hasil perikanan yakni lobster dan kepiting bakau. Kepala Dinas Pertanian Butur, Sahrun Akri saat ditemui awak media distan pemeran beberapa waktu lalu mengungkapkan, pemerintah daerah terus berupaya semaksimalkan peningkatan hasil produksi pertanian. Termaksud pemanfaatan teknologi dalam menggarap lahan dan pengoptimalisai lahan. Sementara ditempat yang sama, Kepala Dinas Perikanan Butur LM Karya Jaya Hasan menambahkan, dua jenis hasil perikanan hanya sebagai sampel saja. Apa bila ada penggunjung yang berminat dan membutuhkan lebih banyak nanti akan dibahas lebih lanjut. Sekedar informasi, tak hanya stan Propinsi Sulawesi Tenggara bersama 17 kabupaten/kota, sejumlah propinsi lain yang ada di Indonesia juga turun andil dalam pameran tersebut. (k10/b)
  • Bagikan