Cegah Dampak Virus Corona, Dinsos Butur Imbau Jajarannya Tiga Poin

  • Bagikan
Kadis Sosial Buton Utara, Dra MULIANA

KOLAKAPOS, Buranga -- Dinas Sosial (Disos) Kabupaten Buton Utara (Butur) mengimbau  kepada seluruh jajarannya baik Korda Bansos Pangan, Korda TKSK, TKSK, KorKab PKH, pendamping PKH, pendamping KUBE, maupun seluruh Stsf Dinas Sosial untuk mewaspadai dampak virus corona.

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Sosial Buton Utara, Dra Muliana melalui pesan singkat whatsapp, Minggu, 5 April 2020.

Muliana mengatakan, hal penting yang harus diperhatikan kepada seluruh jajarannya yang pertama  adalah menjaga diri dan keluarganya untuk selalu waspada dan senantiasa mencegah terjangkitnya virus corona (Covid-19). Kedua adalah menjaga kebersihan diri, keluarga dan lingkungan rumah.

Kemudian yang ketiga adalah melakukan edukasi kepada  KPM diwilayah kerjanya untuk senatiasa menjaga diri dan lingkungan keluarganya untuk selalu waspada dan mencegah terjangkitnya virus corona.

Selain hal itu, kata Muliana, mengimbau jika diwilayah kerjanya terdapat atau mengetahui ada orang yang datang dari daerah terjangkit virus corona seperti tenaga kerja Indonesia (TKI) dari luar negeri atau dari kota lain, supaya segra melaporkan kepada pihak Satgas virus corona (covid-19) tingkat Kabupaten Buton Utara atau melalui Dinas Sosial Kabupatdn Buton Utara.

"Disampaikan untuk dilaksanakan demi kewaspadaan kita dalam upaya mencegah dan memutus rantai virus corona (covid-19)," ungkapnya.

Mantan Asisten Pemda Butur ini menambahkan, sehubungan dengan pencegahan virus corona di wilayah Buton Utara, Dinas Sosial Kabupaten Buton Utara sebagai salah satu anggota Satgas berdasarkan SK Bupati Buton Utara tentang pembetukan Satgas pencegahan virus corona tingkat Buton Utara. (k10/c/hen)

  • Bagikan