BP Jamsostek Bantu Gugus Tugas Penanganan Covid-19

  • Bagikan
BP Jamsostek Kolaka melalui kegiatan sosial Employee Volunteering menyerahkan paket bantuannya yang diterima oleh kepala BPBD Kolaka, Dwi Dharma. FOTO: Ist/ Kolakan Pos

KOLAKAPOS, Kolaka -- Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BP Jamsostek) kembali melakukan kegiatan sosial yang bertemakan Employee Volunteering. Employee Volunteering ini dilakukan secara serentak oleh kantor-kantor cabang BPJamsostek yang ada di Sulawesi Tenggara (Sultra), di antaranya BP Jamsostek cabang Kendari, Kolaka, Konawe Selatan, dan Bau-Bau, Rabu (11/6).

Untuk BP Jamsostek Kolaka melalui kegiatan sosial Employee Volunteering membagikan masker dan suplemen kepada personil Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 Kabupaten Kolaka. Pembagian ini diserahkan secara simbolis kepada Koordinator Pelaksana Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 Kabupaten Kolaka, yang juga selaku Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Kabupaten Kolaka, Dwi Dharma, di kantor BNPB Kolaka Rabu (10/6).

Kepala BP Jamsostek Kolaka, Bachtiar Asyhari, mengatakan bahwa personil Gugus Tugas merupakan salah satu pihak yang beresiko terdampak covid 19, sehingga pihaknya ikut berpartisipasi dalam membantu dan mendukung program pemerintah dalam mencegah penyebaran Covid-19. Selain itu juga kegiatan sosial ini merupakan salah satu dukungan BPJamsostek Kolaka kepada personil gugus tugas dan pemerintah daerah dalam memerangi pandemi Covid-19.

"Kami melihat bahwa petugas Covid 19 ini melakukan sosialisasi dan patroli terkait dengan pandemi Covid 19. Untuk itu kami membagikan masker dan suplemen dengan harapan dapat mengurangi resiko terdampak covid dan dapat meningkatkan imunitas mereka." kata Bachtiar, kemarin.

Sementara itu, kepala BPBD Kolaka Dwi Dharma mengapresiasi kegiatan Employee Volunteering yang dilakukan BPJamsostek Kolaka yang membantu tim gugus tugas.

"Saya atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Kolaka, Gugus Tugas Percepatan Penanganan Bencana Covid 19 menyampaikan terima kasih kepada BPJamsostek Kabupaten Kolaka yang telah mensupport kami dengan memberikan beberapa bantuan, dan yang lebih penting lagi dalam memberikan support moril kepada kami dalam penanganan covid 19," pujinya.

Untuk diketahui, selain membagikan ke personil Gugus Tugas Covid 19, BPJamsostek Kolaka juga membagikan masker kepada masyarakat Kolaka. (k9)

  • Bagikan