Konawe Galakkan Kembali SKJ

  • Bagikan
KOLAKAPOS, Unaaha -- Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Konawe, Tasman Taewa membuka pelatihan pelatih Senam Kebugaran Jasmani (SKJ) tingkat kabupaten Konawe, Senin (30/7). Pembukaan yang dilaksanakan di salah satu gedung olah raga milik swasta ini diikuti oleh tenaga pelatih dan calon pelatih. Hadir pula kepala dinas pemuda dan olah raga (Dispapora) Konawe, Ujung Lasandara. Plt. Bupati Konawe, Tasman Taewa mengatakan, dengan adanya pelatihan senam SKJ dengan tema Indonesia bersatu 2018 diharapkan dapat memberikan manfaat positif bagi masyarakat Konawe khususnya untuk kesehatan jasmani, mengingat kegiatan SKJ ini telah lama dilupakan dan sudah jarang dilaksanakan baik dilingkup sekolah maupun dilingkup pemerintah daerah. "Kita harapkan kepada calon pelatih senam ini, agar dapat memahami tentang teori dan praktek SKJ ini, sebab apa yang dipelajari dari kegiatan ini akan kembali diaplikasikan," ujar Tasman. Lanjut Tasman, kegiatan pelatihan ini akan dilaksanakan selama dua hari, jadi diharapkan dengan waktu yang cukup banyak ini, dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya, "Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, mulai hari ini dan berakhir besok (30-31 Juli, red) kita harapkan calon pelatih mampu mahami setiap gerakan yang ada pada SKJ ini," tambah Tasman. Untuk itu, setelah calon pelatih melaksanakan pelatihan ini maka kededepanya langsung mengaplikasikan SKJ ini di temat tugasnya, agar apa yang dipelajarinya di pelatihan SKJ ini tidak mengendap begitu saja. "Kalau guru maka diaplikasikan ke siswa sekolah jadi pelatihan ini sifatnya kontinyu," tutupnya. (m4/c)
  • Bagikan